1.485 Ekor Benih Ikan Ditebar di Perairan Pulau Pramuka

Rabu, 25 Mei 2022 Reporter: Anita Karyati Editor: Budhy Tristanto 1693

Restocking Ribuan Benih Ikan Dilakukan Sambut Hajatan Jakarta 495

(Foto: Anita Karyati)

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Kepulauan Seribu bersama UPT Pusat Budidaya dan Konservasi Laut (PBKL) Dinas KPKP DKI Jakarta, Rabu (25/5), menebar 1.485 ekor benih ikan di perairan Pulau Pramuka. Giat ini dalam rangka pencanangan Jakarta Hajat ke-495.

Tiga jenih benih ikan yang disebar jumlahnya sesuai dengan usia kota Jakarta

Kepala Sudin KPKP Kepulauan Seribu, Devi Lidya mengatakan, ini merupakan bagian dari kegiatan konservasi laut untuk menjaga keseimbangan dan ketersediaan ikan di perairan Kepulauan Seribu. 1.485 ekor benih yang tebar ini terdiri dari masing-masing 495 ekor ikan Nemo, Kerapu dan Bawal.

"Tiga jenih benih ikan yang disebar jumlahnya sesuai dengan usia kota Jakarta, 495 tahun," ujarnya.

Zaenab Biki, Kepala Pusat Budidaya dan Konservasi Laut (PBKL) menjelaskan, pada tahun ini pihaknya menargetkan menyebar 10.000 ekor benih ikan di perairan Kepulauan Seribu. Hingga Mei ini tercatat sudah 4.000 ekor benih ikan yang sudah ditebar, mulai dari ikan Nemo, Kerapu, Kakap, hingga Bawal.

"Kami berharap sumber daya ikan di perairan Kepulauan Seribu jenisnya beranekaragam. Sehinga dapat membantu ketersediaan ikan bagi nelayan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PBKL Lakukan Restoking Ribuan Benih Ikan di Perairan Pulau Tidung

Restocking Ribuan Benih Ikan Dilakukan di Perairan Pulau Tidung

Kamis, 17 Maret 2022 1663

Jakut Canangkan Pasar Seni di Jakarta Hajatan ke 495

Jakarta Hajatan ke-495, Pemkot Jakut Bangkitkan Pamor Pasar Seni Ancol

Selasa, 24 Mei 2022 1029

 PBKL Pulau Tidung Restoking 1.700 Ekor Ikan Kakap Putih di Perairan Jembatan Cinta

PBKL Dinas KPKP Restocking 1.700 Benih Kakap Putih di Perairan Pulau Tidung

Senin, 28 Desember 2020 1908

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks