60 Jakpreneur Sudin Parekraf Kepulauan Seribu Ikut Bimtek Industri Kreatif

Rabu, 25 Mei 2022 Reporter: Anita Karyati Editor: Budhy Tristanto 2036

60 Peserta Jakpreuner Parekraf Ikut Bimtek Industri Kreatif

(Foto: Anita Karyati)

Sebanyak 60 Jakpreneur binaan Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Sudin Parekraf) Kepulauan Seribu mengikuti bimbingan teknis industri kreatif 2022. Kegiatan yang digelar offline ini berlangsung di Homestay Shafir. Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara.

Menambah pengetahuan dan keterampilan pelaku usaha yang ada di tiga pulau

Kepala Seksi Industri Sudin Parekraf, Farizal Udin mengatakan, pelatihan ini berlangsung selama dua hari, 24-25 Mei, dan diikuti pelaku UKM binaan, kader Dasawisma dan PKK dari Kelurahan Pulau Panggang, Pulau Harapan dan Pulau Kelapa. Masing-masing kelurahan mengirim 20 peserta.  

"Ini dalam rangka menambah pengetahuan dan keterampilan pelaku usaha yang ada di tiga pulau," kata Farizal, Rabu (25/5).

Materi yang diberikan dalam bimtek ini, ungkap Farizal, terkait perencanaan bisnis serta tantangannya di era global. Setelah pemberian materi, para peserta akan turun langsung ke lapangan atau studi banding ke lokasi pelaku usaha kreatif yang ada di Pulau Panggang.

"Tidak hanya materi, kita juga berikan praktik dengan studi banding langsung di tempat pelaku usaha. Ada dua tempat industri yaitu kuliner dan kerajinan," tuturnya.

Dia berharap, dengan bekal bimtek selama dua hari ini dapat memberikan manfaat, semangat dan motivasi kepada peserta. Bagi yang belum mempunyai usaha untuk bisa segera terdorong hatinya membuka usaha dan yang sudah memiliki usaha untuk lebih kreatif kembali agar usahanya lebih bangkit dan maju.

"Semoga nantinya para pelaku usaha yang ada di Pulau Seribu semakin banyak dan bisa meningkatkan perekonomian keluarganya," tutupnya.

Aminah (48), salah satu warga RW 02 Pulau Kelapa, mengungkapkan dengan mengikuti pelatihan ini dapat mengetahui tahapan dalam berbisnis.

"Senang, dapat ilmu baru yang sangat bermanfaat. Jadi kita tahu, apa saja yang lagi trend saat ini. Kami juga diajarkan untuk berjualan melalui online," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
 250 Jakpreneur Ikut Bimtek Sertifikasi Halal Gratis Gelombang Pertama

250 Jakpreneur Ikuti Bimtek Sertifikasi Halal Gratis

Senin, 23 Mei 2022 2103

Warga Antusias Mengantri Sembako Murah di Kelurahan Ciracas

Pemandu Wisata di Kepulauan Seribu Utara Ikuti Bimtek

Rabu, 23 Maret 2022 2085

 106 Anggota Jakpreneur Milenial Ikut Bimtek Teknologi Olahan Kopi

106 Anggota Jakpreneur Milenial Ikut Bimtek Teknologi Olahan Kopi

Rabu, 16 Maret 2022 1761

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks