Selasa, 24 Mei 2022 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 1554
(Foto: doc)
Suku Dinas (Sudin) Kebudayaan Jakarta Selatan akan menggelar pelatihan seni budaya di ruang publik mulai 8 Juni 2022.
Kepala Sudin Kebudayaan Jakarta Selatan, Puspla Dirdaja mengatakan, pihaknya akan memulai kegiatan pelatihan seni budaya di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) dan Pusat Pelatihan Seni Budaya Kota.
"Pelatihan seni budaya yang akan digelar di ruang publik di antaranya tarian Nusantara, tarian Betawi, koreografi dan lain sebagainya," ujar Puspla, Selasa (24/5).
Ia mengungkapkan, pihaknya menyiapkan sebanyak 60 pelatih seni yang akan melatih anak dan remaja di Jakarta Selatan.
"Kegiatan pelatihan seni digelar di 60 lokasi RPTRA yang tersebar di 10 kecamatan. Total pelatihan seni akan digelar sebanyak tujuh kali pertemuan," ungkapnya.
Ditambahkan Puspla, pihaknya berkolaborasi dengan Sudin Pemberdayaan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) Jakarta Selatan untuk pelaksanaan kegiatan pelatihan seni.
"Warga yang ingin mendaftarkan anaknya untuk mengikuti pelatihan seni dapat mendaftarkan diri ke pengelola RPTRA yang terdekat dengan tempat tinggal," tandasnya.