10 Personel PMI Jakbar Siaga di Posko Kesehatan Terminal Kalideres dan Grogol

Sabtu, 30 April 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 3414

10 Petugas Medis Dikerahkan PMI Jakbar Jaga Posko Mudik

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Barat,  mengerahkan 19 personel di Posko Kesehatan Terminal Kalideres dan Grogol, sejak H -7 sampai H+7 Idulfitri 1443 Hijriah.

M emberikan pelayanan kesehatan dan pertolongan pertama kepada pemudik

Ketua PMI Jakarta Barat, Becky Mardani mengatakan, setiap posko ada satu tim yang terdiri dari lima personel, masing-masing  satu dokter, satu perawat dan tiga relawan dan didukung masing masing satu unit ambulans.

"Mereka bertugas  memberikan pelayanan kesehatan dan pertolongan pertama kepada pemudik," ujarnya, Sabtu (30/4).

Menurut Becky, tiap hari rata-rata ada 30 pemudik menikmati layanan di posko kesehatan PMI.Umumnya, mereka mengeluhkan pusing dan tensi darah naik.

"Kami berikan mereka obat dan suplemen. Kepada yang tensi tinggi, kami sarankan untuk istirahat," tutur Becky.

Diungkapkan Becky, penumpang di Terminal Kalideres sebagian besar mudik ke sejumlah kota di Pulau Sumatera. Sedangkan dari terminal Grogol tujuan Pulau Jawa.

"Semoga posko layanan kesehatan ini bisa membantu penumpang yang ingin bersilaturahmi dan merayakan Idulfitri di kampung halaman," ungkapnya.

BERITA TERKAIT
PMI Jaksel Buko Posko Kesehatan Selama Libur Idul Fitri

PMI Jaksel Buka Posko Kesehatan Selama Libur Idulfitri

Jumat, 29 April 2022 2584

Dinkes Siagakan Posko Kesehatan Mudik di Terminal dan Stasiun

Dinkes Siagakan Posko Kesehatan Mudik di Terminal dan Stasiun

Rabu, 27 April 2022 1991

 PMI Jakbar Tingkatkan Pelayanan Donor Darah

PMI Jakbar Tingkatkan Pelayanan Donor Darah

Kamis, 17 September 2015 6183

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks