Dinas Gulkarmat-UI Kerja Sama Manajemen Kebakaran dan Penyelamatan

Kamis, 21 April 2022 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 2694

Dinas Gulkarmat-UI Kerja Sama Manajemen Kebakaran dan Penyelamatan

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta bekerja sama dengan Disaster Risk Reduction Center (DRRC) Universitas Indonesia (UI) dalam hal manajemen kebakaran dan penyelamatan serta rekomendasi program berkelanjutan.

PKS berlaku untuk jangka waktu setahun

Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) Swakelola Tipe II pada Paket Pekerjaan Kajian Wilayah Manajemen Kebakaran dan Penyelamatan (WMKP) dan Rekomendasi Program Berkelanjutan.

PKS tersebut ditandatangani Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta, Satriadi Gunawan dan Ketua Unit Kerja Khusus Pelayanan dan Pengabdian Masyarakat Disaster Risk Reduction Center   (UKKPPM DRRC) UI, Fatma Lestari.

Satriadi menjelaskan, PKS ini dibuat untuk melaksanakan kegiatan yang didasari prinsip saling menguntungkan dengan memanfaatkan potensi, keahlian dan fasilitas masing-masing pihak.

“PKS berlaku untuk jangka waktu setahun, terhitung sejak tanggal penandatanganan," ujarnya, Kamis (21/4).

Ia merinci, ruang lingkup pekerjaan yang disepakati dalam PKS ini berupa Kajian Wilayah Manajemen Kebakaran dan Penyelamatan (WMKP) DKI Jakarta, kajian klasifikasi risiko kebakaran pada bangunan gedung tinggi dan rekomendasi program berkelanjutan berdasarkan Kajian WMKP DKI Jakarta.

“Kita juga bekerja sama dalam hal pembuatan sistem informasi tingkat risiko kebakaran dan penyelamatan dan tipe WMKP. Termasuk sosialisasi, workshop dan FGD,” katanya.

Sementara itu, Ketua UKKPPM DRRC UI, Fatma Lestari menambahkan, kerja sama ini akan melibatkan para dosen, peneliti, mahasiswa dan alumni UI dengan keahlian dari K3 FKM UI, Geografi FMIPA, Fakultas Hukum dan Fakultas Teknik.

Ia berharap, kajian yang dilakukan ini memberikan gambaran risiko kebakaran wilayah manajemen kebakaran di Jakarta. Hasil kajian akan dituangkan dalam bentuk pemetaan wilayah manajemen kebakaran hingga tingkat RW, sehingga dapat diketahui wilayah mana saja dengan risiko kebakaran tinggi di Jakarta.

“Data-data hasil kajian akan dibuat dalam bentuk sistem informasi dengan visualisasi yang Interaktif dan dapat memberikan rekomendasi untuk program perbaikan dan keberlanjutan,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sosialisasi Pencegahan Kebakaran Terus Digencarkan

Gulkarmat Jakpus Sosialisasikan Pencegahan Kebakaran di 38 Lokasi

Senin, 18 April 2022 1947

Dinas Gulkarmat Perbanyak Pos Damkar di Jakarta

Dinas Gulkarmat akan Perbanyak Pos Damkar di Jakarta

Selasa, 12 April 2022 2978

Dinas Gulkarmat Gelar Jakarta Fire and Rescue Skill Competition Tahun 2022

Dinas Gulkarmat Gelar Jakarta Fire and Rescue Skill Competition 2022

Selasa, 22 Maret 2022 6548

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469036

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307805

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284358

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260979

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196602

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks