Sekeluarga Tewas di Dalam Mobil

Jumat, 17 April 2015 Reporter: Nurito Editor: Erikyanri Maulana 4812

 Sekeluarga Tewas di Dalam Mobil

(Foto: Nurito)

Ironis,  satu keluarga yang terdiri dari ayah, ibu dan anak, tewas mengenaskan di dalam mobilnya yang tengah terparkir di Jl Bekasi Barat I, Rawa Bunga, Jatinegara, Jakarta Timur, Jumat (17/4) pagi. Korban diketahui bernama Buyung (49), Risti (45) dan seorang anaknya bernama Chandra (10). Ketiganya ditemukan sudah tak bernyawa di dalam mobil Daihatsu Grandmax bernopol BD 1821 AH.

Saya pikir mereka masih tidur pulas. Tapi kok dibangunin tidak bangun-bangun jadi saya curiga

Informasi yang dihimpun meyebutkan, Buyung merupakan salah satu PKL batu akik yang biasa berjualan di tempat tersebut. Diduga sebelum berjualan, mereka tidur terlebih dulu di dalam mobilnya. Namun karena banyak nyamuk, korban menyalakan obat nyamuk bakar di dalam mobilnya. Sedangkan mesin mobil dalam keadaan mati.

Muhtophar (43), salah seorang keluarga korban menuturkan, semula ia mengira saudaranya itu masih terlelap tidur. Namun karena sudah siang dan harus berjualan batu akik, ia mencoba membangunkan mereka. Satu kali diketuk pintunya, tak ada jawasan dari dalam mobil.

"Saya pikir mereka masih tidur pulas. Tapi kok dibangunin tidak bangun-bangun jadi saya curiga. Makanya pintu dibuka paksa dan ternyata begitu pintu terbuka, mereka sudah meninggal dunia," ujar Muhtophar, Jumat (17/4).

Muhtophar pun mendadak lemas melihat kejadian tersebut. Kabar kematian korban menggemparkan ratusan warga maupun pedagang batu akik yang berjualan di pinggir jalan tersebut. Mereka langsung berkerumun untuk melihat dari dekat.

Wakapolres Jakarta Timur, AKBP Abror Tuntalanai menduga korban tewas karena keracunan zat kimia dari obat nyamuk bakar. Sebab, saat polisi memeriksa di dalam mobil tersebut, ditemukan obat nyamuk bakar. Mesin mobil dalam keadaan mati namun kaca jendela mobil sedikit terbuka.

"Tidak ada tanda-tanda kekerasan pada seluruh korban. Diduga korban tewas keracunan obat nyamuk bakar. Sebab kami temukan obat nyamuk bakar yang sudah mati," kata Abror.

Ketiga korban tewas itu selanjutnya dibawa ke RSCM untuk kepentingan otopsi. Sementara, akibat kejadian tersebut, lalu lintas di Jl Bekasi Barat I dan Jl Bekasi Timur I mengalami kemacetan parah hingga mencapai dua kilometer.

BERITA TERKAIT
Kebakaran di Gropet Satu Keluarga Tewas Terpanggang

Kebakaran di Grogol, Tiga Orang Tewas Berpelukan

Rabu, 08 April 2015 5709

Petugas Dishub Ditemukan Tewas di Jl Akses Marunda

Petugas Dishub Ditemukan Tewas di Jl Akses Marunda

Senin, 30 Maret 2015 4179

3 Bocah Tewas Terjebak Dalam Mobil Rongsokan

3 Bocah Tewas Terjebak Dalam Mobil Rongsokan

Jumat, 27 Maret 2015 12411

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks