Jalan Zainul Arifin Butuh Perbaikan

Jumat, 17 April 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 2981

Jalan di Jakbar Butuh Perbaikan

(Foto: doc)

Jalan Zainul Arifin, Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat, tepatnya di dekat Pos Polisi Ketapang rusak parah. Pengguna kendaraan yang melintas di jalan tersebut harus hati-hati dan waspada. Diharapkan jalan tersebut segera diperbaiki.

Tapi perbaikan akan dilakukan fokus pada jalan berlubang dan pembenahan jalan yang tertunda pada tahun lalu

Pantauan beritajakarta.com, jalan sepanjang kira-kira 30 meter tersebut tampak berlubang berdiameter di atas 30 sentimeter dan lebar 40 sentimeter. Selain itu, ada bagian yang rusaknya memanjang hingga satu meter dan lebar 10 sentimeter dengan kedalaman lubang kira-kira 10-20 sentimeter. Kerusakan juga terlihat di Jalan Tanah Sereal Raya sepanjang Kali Krukut mulai dari RW 07, 10 dan 13.

Rudiyanto (47) warga RW 13, Kelurahan Tanah Sereal mengatakan, rusaknya jalan tersebut sudah berlangsung lebih dari satu tahun. “Jalan ini sudah lama tidak pernah dilakukan pengaspalan menyeluruh. Kalaupun diaspal hanya menutup lubang-lubang saja,” ujar Rudiyanto, Jumat (17/4).

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Yusmada mengatakan, untuk perbaikan jalan, khususnya di Jakarta Barat akan dilaksanakan secara serentak dan menyeluruh setelah anggaran turun.

“Tapi perbaikan akan dilakukan fokus pada jalan berlubang dan pembenahan jalan yang tertunda pada tahun lalu,” terang Yusmada.

Tak hanya itu, lanjut Yusmada, pihaknya juga akan terus menambah jalan inspeksi sebagai langkah awal mengurai kemacetan.

BERITA TERKAIT
Musrenbang, 10.920 Usulan Kegiatan Menyusut Tinggal 4.000 an

Musrenbang Jaktim Bahas 4.000 Usulan Kegiatan

Selasa, 07 April 2015 7140

Sepanjang Jalan TB Angke Dipenuhi Lubang

Jalan Rusak dan Genangan, Menjadi Sorotan di Musrenbang Cipayung

Selasa, 17 Maret 2015 2333

Jakut Perbaiki 177 Titik Jalan Rusak

Jakut Perbaiki 177 Titik Jalan Rusak

Selasa, 24 Maret 2015 3962

Rusak Paska Tergenang, Jalan Pluit Raya Diperbaiki

Kerap Tergenang, Jalan Pluit Raya Ditinggikan

Minggu, 01 Maret 2015 4214

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks