Kecamatan Kembangan Terus Gencarkan Layanan Vaksinasi Booster

Rabu, 06 April 2022 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 2789

Puluhan Ribu Warga Kembangan Sudah Divaksin Booster

(Foto: doc)

Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat berkolaborasi dengan berbagai pihak menggencarkan layanan vaksinasi booster. Hingga kini, tercatat sekitar 30 ribu warga berusia di 12 tahun ke atas di Kecamatan Kembangan telah mendapatkan vaksin booster.

Kami mengerahkan aparatur untuk menggelar layanan vaksin

Camat Kembangan, Joko Mulyono mengatakan, pihaknya berkolaborasi dengan TNI/Polri dan pihak swasta terus menggencarkan sentra layanan vaksinasi booster.

“Tercatat sekitar 30 ribu warga usia 12 tahun ke atas sudah divaksin dosis ketiga di Kecamatan Kembangan," ujar Joko Mulyono, Rabu (6/4).

Ia mengungkapkan, pihaknya berkolaborasi dengan seluruh stakeholder juga akan menggelar layanan vaksinasi booster malam hari dan door to door untuk percepatan program vaksinasi serta memutus mata rantai penyebaran COVID-19.

“Kami mengerahkan aparatur untuk menggelar layanan vaksin di seluruh kelurahan pada malam hari dan door to door sehingga warga yang belum divaksin bisa divaksin," jelasnya.

Ia menambahkan, capaian vaksinasi dosis pertama di Kecamatan Kembangan mencapai 82,77 persen dan dosis kedua sebesar 74,83 persen dari total warga tervaksin 243.825 jiwa.

BERITA TERKAIT
Layanan Vaksinasi di Kelurahan Gunung Sahari Utara Sasar 300 warga

Layanan Vaksinasi di Kelurahan Gunung Sahari Utara Sasar 300 Warga

Selasa, 05 April 2022 2588

Sudin KPKP Jaksel Bakal Gelar Bazar Ramadan

Sudin KPKP Jaksel Bakal Gelar Bazar Ramadan

Senin, 04 April 2022 2383

Hari Pertama Puasa, Warga Mengantri Vaksin Booster di Terminal Pulogebang

Warga Antusias Ikut Vaksinasi Booster di Terminal Pulogebang

Minggu, 03 April 2022 2637

400 Peserta Jadi Target Vaksinasi Booster di RPTRA Puspa Indah

Layanan Vaksinasi Booster di RPTRA Puspa Indah Sasar 400 Peserta

Senin, 14 Maret 2022 2226

Vaksinasi Booster Malam Hari di RPTRA Harapan Mulya Sasar 200 Warga

Warga Antusias Ikut Vaksinasi Malam Hari di RPTRA Harapan Mulia

Jumat, 11 Maret 2022 4405

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks