Warga Antusias Dapatkan Vaksin Booster di RW 11 Rawa Buaya

Jumat, 01 April 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 3079

Warga Antusias Dapatkan Vaksin Booster di RW 11 Rawa Buaya

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sebanyak 564 warga berhasil divaksin dosis ketiga atau booster yang berlangsung di Sekretariat RW 11, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat.

Kami tidak ada target jumlah peserta

Lurah Rawa Buaya, Safwan Busti mengatakan, pihaknya menggelar layanan vaksinasi dosis ketiga di Sekretariat RW 11 untuk warga ber-KTP Indonesia. Vaksinasi dilakukan oleh tenaga kesehatan (nakes) dari puskesmas kelurahan.

“Kami tidak ada target jumlah peserta. Hari ini hingga pukul 11.30 WIB tercatat sudah sebanyak 564 warga diberikan vaksin dosis ketiga atau booster,” ujar Safwan, Jumat (1/4).

Dikatakan Safwan, antusias warga cukup tinggi untuk mendapatkan vaksin dosis ketiga. Layanan vaksin di Sekretariat RW 11 ini menggunakan vaksin jenis Moderna dan digelar di tengah-tengah permukiman warga untuk memudahkan akses warga terhadap vaksin booster.

“Dengan vaksinasi diharapkan dapat tercipta herd immunity atau kekebalan kelompok sehingga akan meminimalisir dampak terpapar COVID-19,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Hari Tuberkulosis Sedunia 2022 Diperingati di Kampung Susun Akuarium

Hari Tuberkulosis Sedunia 2022 Diperingati di Kampung Susun Akuarium

Kamis, 31 Maret 2022 2945

perkembangan covid 19

Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta per 28 Maret 2022

Senin, 28 Maret 2022 2642

covid_update_29MAR2022

Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta per 29 Maret 2022

Selasa, 29 Maret 2022 4354

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469035

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307802

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284357

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196601

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks