Kamis, 31 Maret 2022 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2634
(Foto: Nurito)
Untuk mengantisipasi masuknya pemerlu pelayanan kesejahteraan sosial (PPKS) dari luar Jakarta saat Ramadhan nanti, Sudin Sosial Jakarta Timur akan meningkatkan pengawasan di beberapa lokasi yang dinilai rawan.
Kasudin Sosial Jakarta Timur, Purwono mengatakan, pihaknya akan berkolaborasi dengan pihak terkait untuk mengoptimalkan pengawasan PPKS di daerah penyangga dan setiap perempatan yang dekat dengan pusat keramaian serta jalan protokol dan rumah ibadah. Beberapa lokasi yang jadi fokus pengawasan di antaranya, perempatan PGC Cililitan, perempatan TMII, perempatan Taman Viaduct Jatinegara.
"Kami kerahkan 90 petugas pelayanan pengawasan dan pengendalian sosial (P3S) di titik rawan PPKS," tuturnya, Kamis (31/3).
Khusus untuk tempat ibadah, jelas Purwanto, pihaknya akan koordinasi dengan DKM Masjid dan Satpol PP. Sedangkan di areal taman pemakaman umum (TPU) pihaknya akan koordinasi dengan Satpol PP dan Sudin Pertamanan dan Hutan Kota.
"Kita akan kolaborasi dengan Satpol PP dalam melakukan penjangkauan, karena sesuai Perda 8/2007 masalah PPKS tugas Satpol PP, " ungkap Purwono.