Vaksinasi COVID-19 di Joglo Ditarget Jangkau 400 Warga

Sabtu, 19 Maret 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 1227

Dua Hari, Vaksinasi Merdeka di Joglo Targetkan 400 Warga

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

400 warga ditargetkan bisa mendapat layanan vaksinasi COVID-19 yang digelar Polda Metro Jaya dan jajaran Kecamatan Kembangan di RT 17/01, Joglo, Kembangan, Jakarta Barat.

Sehari ditargetkan 200 warga bisa divaksinasi

Kepala Seksi Pemerintahan Kelurahan Joglo, Aman Rakhmani mengatakan, layanan vaksinasi di lokasi disediakan dari 19-20 Maret 2022 dengan sasaran anak-anak dan orang dewasa.

"Di sini kita sediakan vaksin Sinovac dan AstraZeneca untuk dosis pertama, kedua dan ketiga," ujarnya, Sabtu (19/3).

Ia menjelaskan, dalam kegiatan ini, anak-anak akan diberikan vaksinasi dosis pertama dan kedua dengan vaksin Sinovac serta dosis ketiga dengan vaksin AstraZeneca.

"Sehari ditargetkan 200 warga bisa divaksinasi. Saat ini sudah 143 warga yang kita vaksin," terangnya.

Ketua RT 17/01, Joglo, Agus Bontot mengucàpkan terima kasih dengan disediakannya layanan vaksinasi di wilayahnya. Sebab, dengan adanya layanan ini, warga dapat lebih mudah divaksinasi.

"Dengan semakin banyak yang divaksin, maka warga lebih sehat dan tercipta herd immunity," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Vaksinasi COVID-19 Booster di Kepulauan Seribu Capai 56,46 Persen

Vaksinasi COVID-19 Booster di Kepulauan Seribu Capai 56,46 Persen

Jumat, 18 Maret 2022 972

450 Warga Jadi Target Vaksinasi di Gelangang Remaja Cengkareng

Vaksinasi di Gelanggang Remaja Cengkareng Sasar 450 Warga

Kamis, 17 Maret 2022 1592

Warga Cikoko Antusias Ikut Vaksinasi Booster

Warga Cikoko Antusias Ikut Vaksinasi Booster

Rabu, 09 Maret 2022 2206

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307885

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks