Pohon Beringin Tumbang di Johar Baru Berhasil Dievakuasi

Senin, 07 Maret 2022 Reporter: Anita Karyati Editor: Budhy Tristanto 2514

Pohon Beringin Tumbang di Johar Baru Berhasil Dievakuasi

(Foto: Anita Karyati)

Pohon Beringin berdiameter 24 sentimeter dan tinggi 10 meter yang tumbang di Jalan Johar Baru IV RT 05 RW 11, Senin (7/3), berhasil dievakuasi petugas Suku Dinas (Sudin) Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Pusat.

Proses evakuasi hanya butuh waktu empat jam

Kasi Jalur Hijau Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Pusat, Budi Hidayat menuturkan, pohon ini tumbang karena akarnya sudah keropos dan tercabut saat diterpa angin kencang. Untuk evakuasi pohon yang berada di atas saluran ini, lanjut Budi, pihaknya menerjunkan tujuh personel berikut dua mesin gergaji.

"Proses evakuasi hanya butuh waktu empat jam. Batang pohon yang tumbang dipotong menjadi bagian kecil-kecil," ucap Budi.

Disebutkan Budi, untuk mengantisipasi agar tidak terjadi lagi kasus pohon tumbang pihaknya juga melakukan pemangkasan dahan pohon di sekitar lokasi.

"Kami imbau kepada warga untuk segera melapor apabila ada pohon yang tidak sehat dan lebat," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
PPSU - Gulkarmat Cilandak Evakuasi Pohon Tumbang di Cipete Selatan

Petugas Evakuasi Pohon Tumbang di Cipete Selatan

Sabtu, 05 Maret 2022 3025

Personel Gabungan Evakuasi Pohon Tumbang di Cilangkap

Personel Gabungan Evakuasi Pohon Tumbang di Cilangkap

Kamis, 03 Maret 2022 3136

Sudintamhut Jakut Gencarkan Pemangkasan Pohon Rawan Tumbang

Pemangkasan Pohon Rawan Tumbang di Jakut Diintensifkan

Senin, 07 Maret 2022 2454

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks