Gedung SMPN 105 Kembangan Selatan Disemprot Disinfektan

Jumat, 25 Februari 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 3544

PMI Jakbar Semprot Disinfektan SMPN 105

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Barat melakukan penyemprotan disinfektan di areal Gedung SMPN 105, Jalan Raya Kembangan Selatan, Kembangan Selatan, Kembangan.

Setelah dilakukan penyemprotan disinfektan, sekolah jadi steril dari virus COVID-19

Kepala SMPN 105, Agus Karmono mengatakan, penyemprotan disinfektan dilakukan karena ada siswa dan guru di sekolah setempat yang terpapar COVID-19.

Temuan ini berdasarkan laporan dari orang tua murid yang menyampaikan anaknya terpapar COVID-19 dan harus menjalani isolasi mandiri (isoman) di rumah.

"Ada juga beberapa siswa dan guru yang kurang enak badan dan diarahkan pihak puskesmas untuk menjalani tes PCR. Hasilnya, ada 12 siswa dan lima guru yang positif terpapar COVID-19," terang Asep, Jumat (25/2).

Akibat kondisi itu, sambung Asep, sejak dua pekan lalu, sekolah yang awalnya menerapkan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 50 persen akhirnya dihentikan dan beralih melalui daring.

"Selanjutnya kami menunggu instruksi dari Suku Dinas Pendidikan Wilayah II dan Dinas Pendidikan DKI," ucapnya.

Di tempat yang sama, Koordinator Penyemprotan Disinfektan PMI Jakarta Barat, Budi Raharjo menuturkan, dalam kegiatan ini, pihaknya mengerahkan tiga personel dengan dibekali alat sprayer.

"Setelah dilakukan penyemprotan disinfektan, sekolah jadi steril dari virus COVID-19. Sehingga proses belajar tatap muka dapat segera berlangsung," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kantor Kelurahan Duri Selatan Disemprot Disinfektan

Kantor Kelurahan Duri Selatan Disemprot Disinfektan

Senin, 21 Februari 2022 1221

Kantor Kelurahan Lubang Buaya Disemprot Disinfektan

Kantor Kelurahan Lubang Buaya Disemprot Disinfektan

Minggu, 20 Februari 2022 1029

Dermaga Utama Pulau Kelapa Didisinfeksi

Dermaga Utama Pulau Kelapa Didisinfeksi

Rabu, 16 Februari 2022 1362

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307813

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks