Pemkab Kepulauan Seribu Targetkan KLA Tingkat Nindya

Rabu, 02 Februari 2022 Reporter: Suparni Editor: Erikyanri Maulana 1516

Pemkab Targetkan KLA Tingkat Nindya Tahun 2022

(Foto: Suparni)

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Administrasi Kepulauan Seribu menargetkan meraih penghargaan Kota/Kabupaten Layak Anak (KLA) tingkat Nindya pada tahun ini.

Kita mulai dari inventarisasi data pendukung terkait KLA

Kepala Suku Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk (Sudin PPAPP) Kabupaten Kepulauan Seribu, Hary Sutanto mengatakan, untuk dapat mencapai target tersebut, pihaknya telah melakukan berbagai persiapan dan menggandeng pihak terkait untuk melakukan persiapan berkas untuk lomba KLA tahun 2022.

"Kita mulai dari inventarisasi data pendukung terkait KLA ini dari seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) melalui rapat pimpinan hari ini," ujar Hary, Rabu (2/2).

Selain data pendukung, sambung Hary, pihaknya saat ini juga telah memiliki berbagai sarana pendukung fisik yang ramah dan layak anak seperti, taman bermain, taman baca, Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA), sekolah ramah anak, destinasi wisata ramah anak, forum anak Jakarta, angkutan sekolah ramah anak dan penyediaan sarana prasarana penunjang kesehatan bagi anak.

"Melalui penunjang yang lengkap, targetnya Kepulauan Seribu bisa meningkat dari tingkat Madya ke tingkat Nindya tahun ini," tandasnya.

Sekadar informasi pada tahun 2021, Pemkab Kepulauan Seribu berhasil meraih penghargaan KLA tingkat Madya dan ditargetkan pada tahun ini dapat meningkat ke jenjang selanjutnya yakni tingkat Nindya.

BERITA TERKAIT
DKI Jakarta Raih Penghargaan Provinsi Pembina Layak Anak

DKI Jakarta Raih Penghargaan Provinsi Pelopor Layak Anak

Kamis, 29 Juli 2021 3149

Pemkot Jakut Gelar FGD Perencanaan Kota Layak Anak Berpredikat Nindya

Pemkot Jakut Bertekad Gapai Kota Layak Anak Predikat Nindya

Kamis, 26 September 2019 1370

Perkuat Gugus Tugas, DKI Optimistis Raih Predikat Kota Layak Anak

Sinergisitas Gugus Tugas Kabupaten/Kota Layak Anak Terus Diperkuat

Selasa, 27 April 2021 2200

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks