Kamis, 25 November 2021 Reporter: Anita Karyati Editor: Erikyanri Maulana 2919
(Foto: Anita Karyati)
Suku Dinas Tenaga Kerga, Transmigrasi (Sudin Nakertrans) dan Energi Jakarta Pusat berkolaborasi dengan PT Bank DKI menggelar pelatihan kuliner pembuatan Quiche Lorraine dan Pempek di Ruang Pertemuan Sudin Pendidikan Wilayah I, Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jalan Tanah Abang I No 1, Gambir.
Kepala Seksi Pelatihan, Penempatan, Produktivitas dan Transmigrasi, Sudin Nakertrans dan Energi Jakarta Pusat, Rizal Effendi mengatakan, pelatihan ini untuk meningkatkan keterampilan, pengetahuan dan kemandirian usaha. Target kegiatan ini diikuti 20 peserta dari kalangan pencari kerja dan wirausaha pemula.
"Seiring dengan penurunan PPKM menjadi level 1, kami mengadakan pelatihan kuliner secara offline. Namun untuk peserta kita batasi hanya 20 orang dari delapan kecamatan agar para peserta dapat lebih maksimal mengikuti pelatihan ini dan dapat dipraktikkan langsung bersama chef-nya," ujar Rizal, Kamis (25/11).
Dikatakan Rizal, pelatihan kuliner ini berlangsung selama dua hari pada 24-25 November 2021 dengan menu masakan yang berbeda. Hari pertama para peserta diajari ca
ra membuat Quiche Lorraine dan hari kedua diajari cara membuat Pempek."Pelatihan ini juga dihadiri Ketua TP PKK Jakarta Pusat, Ucu Jamilah. Kami senang dengan pelatihan ini diharapkan dapat menciptakan wirausaha-wirausaha baru yang unggul dan mampu menghasilkan produk-produk berkualitas yang pada akhirnya akan meningkatkan perekonomian di Jakarta Pusat dan akan terjadi penyerapan tenaga kerja dengan terbukanya lapangan pekerjaan baru," katanya.
Ditambahkan Rizal, ke depannya akan ada pelatihan kuliner lainnya dengan kolaborator yang berbeda untuk selalu bersinergi dalam memajukan perekonomian masyarakat khususnya wilayah Jakarta Pusat.