Jumat, 19 November 2021 Reporter: Anita Karyati Editor: Erikyanri Maulana 2826
(Foto: Anita Karyati)
Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi memantau langsung kegiatan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) di RW 03, Kelurahan Gunung Sahari Utara, Kecamatan Sawah Besar.
Dikatakan Irwandi, pemantauan kegiatan PSN dinilai penting karena memasuki musim peralihan biasanya dapat diikuti dengan meningkatnya jumlah kasus demam berdarah dengue (DBD).
"Ini penting. Jadi selain oleh kader jumantik hendaknya PSN juga dilakukan secara mandiri di rumah masing-masing untuk meningkatkan kewaspadaan kita sekaligus mengurangi perkembangbiakan nyamuk Aedes Aegypti," ujar Irwandi, Jumat (19/11).
Dikatakan Irwandi, jika ada warga yang terkena DBD, Sudin Sosial dan PMI diminta segera membantu dengan melakukan pengasapan atau fogging untuk membasmi perkembangbiakan nyamuk Aedes Aegypti.
"Tentu kita berharap wilayah Jakarta Pusat menjadi daerah zona hijau DBD. Untuk itu kami mengapresiasi para kader, pengurus RT/RW, kelurahan dan kecamatan atas kolaborasi dan kerja samanya selama ini yang terus rutin melakukan PSN," katanya.
Koordinator Jumantik RW 03 Kelurahan Gunung Sahari Utara, Tuti Suyanti mengatakan, PSN di wilayahnya dilakukan setiap hari Selasa dan Jumat yang dilakukan dengan cara menyisir atau door to door ke setiap rumah warga.
Saat ini terdapat 18 kader jumantik yang diperuntukan RW 03 . Usai monitoring pihaknya melakukan pencatatan seperti pemeriksaan di penampungan air, kolam ikan, pot tanaman maupun saluran untuk dilakukan evaluasi keselurahan setiap satu bulan.
"Alhamdulillah saat ini di Kelurahan Gunung Sahari Utara termasuk zona hijau DBD," tandasnya.