Tiga Hari Lasiga di Rusun Rorotan Layani 1.900 Dokumen Penting

Jumat, 19 November 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 3100

65 Kepala Keluarga di Rusun Rorotan Manfaatkan Layanan Arsip Keluarga

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Sudin Perpusip) Jakarta Utara menggelar Layanan Arsip Keluarga (Lasiga) di Rumah Susun Rorotan, Kelurahan Rorotan, Kecamatan Cilincing, mulai 16-18 November 2021. Sebanyak 1.900 dokumen penting dari 65 Kepala Keluarga (KK) dilayani melalui Lasiga tersebut.

Layanan ini diberikan secara gratis

Kepala Seksi Kearsipan Sudin Perpusip Jakarta Utara, Fajar Andi Nugroho mengatakan, layanan dilakukan sebagai bentuk edukasi kepada warga agar lebih peduli terhadap arsip keluarga seperti KTP, Akta Kelahiran, Sertifikat Tanah, Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), Ijazah dan dokumen penting lainnya lain-lain.

"Dokumen-dokumen penting setelah dipindai dengan scanner lalu dimediakan atau disimpan dalam flasdisk atau compact disk. Layanan ini diberikan secara gratis," ujarnya, Jumat (19/11).

Sementara itu, Pejabat Fungsional Kearsipan Sudin Perpusip Jakarta Utara, Asikin menambahkan, layanan serupa juga akan diadakan di Rusun Marunda pada 23-25 November 2021.

"Kita akan mobile memberikan layanan jemput bola kepada warga akar surat-surat penting miliknya terdokumentasi dengan baik dan saat terjadi kehilangan akan memudahkan," terangnya.

Sementara itu, Kepala Unit Rumah Susun III, Vita Nurviatin menyampaikan terima kasih kepada Sudin Perpusip Jakarta Utara yang telah melakukan kegiatan layanan secara gratis bagi warga di Rusun Rorotan.

"Layanan ini sangat bermanfaat bagi warga karena bisa menyimpan dokumen lebih praktis," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Sudin Perpusip Jaktim Luncurkan Layanan Arsip Keluarga

Sudin Pusip Jaktim Luncurkan Layanan Arsip Keluarga

Rabu, 11 September 2019 2600

Ratusan Siswa SD Perguruan Cikini Antusias Ikut Wisata Literasi

Ratusan Siswa SD Perguruan Cikini Antusias Ikut Wisata Literasi

Kamis, 18 November 2021 3252

Kadis Perpusip DKI Resmikan Pojok Baca Digital di Jakut

Kantor Wali Kota Jakarta Utara Dilengkapi Pojok Baca Digital

Sabtu, 30 Oktober 2021 3538

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469041

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307826

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284361

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260982

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196608

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks