Ular Sanca Empat Meter Dievakuasi dari Dapur Rumah Warga di Serdang

Selasa, 05 Oktober 2021 Reporter: Anita Karyati Editor: Erikyanri Maulana 1155

Ular Sanca Berhasil Dievakuasi di Serdang Jakpus

(Foto: Anita Karyati)

Personel Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Pusat berhasil mengevakuasi ular sanca sepanjang empat meter dari dapur rumah warga di Jalan Serdang Baru I Nomor 2, RT 01/05, Kelurahan Serdang, Kemayoran.

Setelah mendapat laporan kami langsung menuju lokasi dan melakukan evakuasi ular tersebut

Kasi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Unggul Wibowo menuturkan, pihaknya menerima laporan adanya seekor ular sanca di salah satu dapur rumah warga pagi tadi.

"Setelah mendapat laporan kami langsung menuju lokasi dan melakukan evakuasi ular tersebut. Sekitar lima menit, ular sanca sepanjang empat meter itu bisa kami evakuasi agar tidak membahayakan warga," ujar Unggul, Selasa (5/10).

Dikatakan Unggul, proses evakuasi berjalan lancar dan dipastikan ular masih dalam kondisi hidup.

"Kami selalu mengimbau warga untuk segera melapor ke petugas Sudin Gulkarmat jika menemukan ular atau hewan liar lainnya agar tidak membahayakan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Petugas Gulkarmat Berhasil Evakuasi Ular Sanca di Pulau Lancang 2

Ular Sanca Berhasil Dievakuasi dari Pekarangan Warga di Pulau Lancang

Senin, 04 Oktober 2021 1090

Ular Sepanjang Empat Meter Berhasil Dievakuasi dari Kebun Warga Pulau Pari

Ular Sanca Berhasil Dievakuasi dari Kebun Warga di Pulau Pari

Sabtu, 02 Oktober 2021 1329

Sudin Gulkarmat Jaksel Evakuasi Ular Sanca di Kalibata

Ular Sanca 2,5 Meter Dievakuasi dari Rumah Warga di Kalibata

Minggu, 03 Oktober 2021 1378

Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta Per 3 Oktober 2021

Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta Per 3 Oktober 2021

Minggu, 03 Oktober 2021 1297

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469008

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307720

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284334

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260947

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196582

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks