Bupati Buka Seminar Nasional Wisata Bebas COVID-19

Sabtu, 02 Oktober 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 1241

Bupati Buka Seminar Pengembangan Pertanian Perkotaan Untuk Sektor Pariwisata

(Foto: Suparni)

Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi membuka Seminar Nasional Wisata Bebas COVID-19 yang mengangkat tema "Penguatan Ekonomi, Wisata di Tengah Pandemi dan Pangan dengan Mengembangkan Lahan Berbasis Agrikultur".

Inovasi dan kreasi para mahasiswa

Seminar yang diinisiasi Himpunan Mahasiswa Kepulauan Seribu (HMKS) ini berlangsung di Aula Kantor Kabupaten Kepulauan Seribu, Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Peserta seminar berjumlah sekitar 50 orang baik secara luring maupun daring yang terdiri dari mahasiswa, kelompok sadar wisata (Pokdarwis) dan perwakilan dari sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD)terkait.

Junaedi mengatakan, seminar dan diskusi ini merupakan gagasan dari mahasiswa di Kepulauan Seribu yang ingin berkontribusi memberikan masukan bagi pemerintah di sektor pariwisata dan ketahanan pangan.

"Saya sangat mengapresiasi inovasi dan kreasi para mahasiswa di sini. Saya berharap, dari hasil diskusi ini bisa dituangkan dalam narasi untuk memajukan wisata khususnya melalui pengembangan urban farming di Kepulauan Seribu," ujarnya, Sabtu (2/10).

Sementara itu, Ketua Umum HMKS Asfriudin menuturkan, kegiatan ini bertujuan memberikan solusi terkait pandemi COVID-19 terhadap sektor perekonomian warga terutama di sektor pariwisata.

"Kita ingin di masa pandemi ini warga tetap bisa produktif dengan mengembangkan pertanian perkotaan atau urban farming. Selain berguna untuk ketahanan pangan keluarga, bisa juga menambah penghasilan serta daya tarik bagi yang melihatnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Bupati Pimpin Rakor Terkait Rencana Tata Ruang Pengembangan Sektor Pariwisata

Bupati Pimpin Rakor Pengembangan Sektor Pariwisata di Tiga Pulau

Kamis, 30 September 2021 982

Bangkitkan Pariwisata di Masa Pandemi, Gubernur Anies Resmikan Toraja and Beyond Tourism Week 2021

Bangkitkan Pariwisata di Masa Pandemi, Gubernur Anies Resmikan Toraja and Beyond Tourism Week 2021

Kamis, 30 September 2021 1599

Kunker ke Pulau Untung Jawa Senator RI Serap Aspirasi Warga

Senator Fahira Idris Serap Aspirasi Warga Pulau Untung Jawa

Kamis, 16 September 2021 1534

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468527

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307267

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285074

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283971

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282646

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks