Kamis, 30 September 2021 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 4034
(Foto: doc)
Provinsi
DKI Jakarta sukses memuncaki perolehan sementara medali di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX, Papua. Berdasarkan data tabel perolehan sementara di website resmi penyelengaraan PON tahun ini, Ponxx2021papua.com, pukul 13.56 WIB, Provinsi DKI Jakarta ada di posisi pertama dengan 18 emas, sembilan perak dan 10 perunggu.Sementara, posisi kedua ditempati tuan rumah Papua dengan perolehan 13 emas, empat perak dan sembilan perunggu. Kemudian, di tempat ketiga ada Jawa Barat dengan raihan sembilan emas, delapan perak dan 17 perunggu.
Bendahara Kontingen DKI Jakarta, Budi Siswanto merasa bersyukur dengan pencapaian yang sudah diraih sejauh ini.
"Mulai kemarin kita berhasil memimpin setelah sebelumnya selalu tertinggal dari Papua dalam perolehan medali," ujarnya, Kamis (30/9).
Budi mengapresiasi semangat juang dan sportivitas seluruh atlet DKI Jakarta untuk meraih prestasi terbaik. Sehingga, diharapkan Jakarta bisa keluar sebagai Juara Umum.
"Ada atlet yang meskipun dalam kondisi cedera, namun tetap tak patah semangat dan menyerah untuk meraih medali. Salah satunya adalah Budi Prasetyo yang berhasil meraih medali perunggu dari cabang olahraga Judo Kelas 66 kilogram Putra meski mengalami dislokasi tulang bahu," ungkapnya.
Budi juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pelatih dan ofisial yang sudah banyak bekerja di belakang layar agar para atlet bisa menampilkan kemampuan terbaik.
"Semoga prestasi memimpin perolehan medali ini bisa kita pertahankan hingga tuntas penyelenggaraan PON XX. Saya mengajak warga Jakarta untuk mendoakan atlet-atlet DKI Jakarta bisa mendulang emas di PON XX ini," tandasnya.