Tujuh Armada Pemadam Atasi Kebakaran di Gandaria Utara

Minggu, 19 September 2021 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1162

Tujuh Unit Armada Dikerahkan Padamkan Kebakaran di Gandaria Utara

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Tujuh armada pemadam berikut 15 personel Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan, berhasil mengatasi kebakaran dua rumah warga di Jalan Haji Raya Gang DD, RT 06/10, Kelurahan Gandaria Utara, Kebayoran Baru, Minggu (19/9) pukul 03.00 dini hari tadi.

Kebakaran diduga akibat korsleting listrik

Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Mochamad Arief mengatakan, kebakaran dua rumah berukuran 10 x 6 meter persegi dan 9 x 7 meter persegi ini, dipicu korsleting listrik dari salah satu rumah yang dalam kondisi kosong karena ditinggal pemiliknya ke luar kota.

"Kebakaran diduga akibat korsleting listrik dari salah satu rumah yang ditinggal pemiliknya ke luar kota," ungkap Arief.

Untuk memadamkan api yang membakar dua rumah tersebut, jelas Arief, petugas membutuhkan waktu sekitar 45 menit.

"Tidak ada korban dalam musibah itu. Kerugian materi ditaksir mencapai Rp 500 jutaan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
kebakaran gajahmada

28 Armada Pemadam Atasi Kebakaran di Jl Gajah Mada

Selasa, 14 September 2021 1462

Petugas Gabungan Evakuasi Pohon Tumbang di Ciracas

Petugas Gabungan Evakuasi Pohon Tumbang di Ciracas

Sabtu, 11 September 2021 1140

Empat Mobil Pemadam Atasi Kebakaran Ruko di Malakasari

Empat Mobil Pemadam Atasi Kebakaran Ruko di Malakasari

Sabtu, 11 September 2021 1612

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks