1.000 Warga Nikmati Layanan Vaksinasi Dosis Kedua di RPTRA Bhinneka

Jumat, 10 September 2021 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 1573

Ratusan Warga Serbu RPTRA Bhineka Untuk Vaksin

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sejak digelar Rabu (8/9) hingga Jumat (10/9) siang, sudah 1.000 warga Kelurahan Petukangan Utara, Jakarta Selatan, menikmati layanan vaksinasi dosis kedua di  Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Bhinneka Jalan Swadarma Raya, RT 06/04.

Kami berharap, 4.000 warga yang sudah divaksin dosis pertama, kembali disuntik vaksin dosis kedua

Lurah Petukangan Utara, Syopwani mengatakan, pada hari pertama Rabu (8/9) tercatat ada 400 warga yang disuntik vaksin dosis kedua di RPTRA tersebut. Kemudian, di hari kedua Kamis (9/9) ada 300 warga dan hari ini Jumat (10/9) sudah mendaftar sebanyak 300 warga.

"Vaksinasi dosis kedua di RPTRA tersebut tindaklanjut vaksinasi dosis pertama yang dilakukan Polda Metro Jaya melalui Polsek Pesanggrahan, beberapa waktu yang lalu," ujarnya, Jumat (10/9).

Dia menambahkan, pelaksanaan vaksinasi dosis kedua ini dilakukan tenaga kesehatan Puskesmas Kecamatan Pesanggrahan yang berkolaborasi dengan RS Atmajaya Pluit dan klinik kesehatan swasta di wilayah Petukangan Utara.

"Untuk tenaga admin kami kerahkan kader PKK, pengelola RPTRA dan karang taruna," kata Syopwani.

Selain di RPTRA Bhinneka, jelas Syopwani, layanan vaksinasi juga digelar di SDN 07 Pagi untuk vaksin dosis pertama dan kedua. Kemudian di Universitas Budi Luhur untuk vaksin dosis kedua.

"Kami berharap, 4.000 warga yang sudah divaksin dosis pertama, kembali disuntik vaksin dosis kedua," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta per 8 September 2021

Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta per 8 September 2021

Rabu, 08 September 2021 1129

149 Hewan Peliharaan Warga Divaksin Rabies di RW 04 Bambu Apus

149 Hewan Peliharaan Warga RW 04 Bambu Apus Divaksin Rabies

Rabu, 08 September 2021 1021

101 HPR Divaksin di Komplek Taman Duren Sawit

101 HPR Divaksin di Komplek Taman Duren Sawit

Kamis, 09 September 2021 1462

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks