Pengawasan Prokes dan Aturan PPKM Mikro di Kepulauan Seribu Terus Ditingkatkan

Jumat, 25 Juni 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 1231

Dua Warga Terjaring Operasi Pengawasan PPKM MIkro di Kelurahan Pulau Panggang

(Foto: Suparni)

Pengawasan kepatuhan protokol kesehatan (prokes) dan aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis mikro di Kepulauan Seribu terus ditingkatkan untuk mencegah penyebaran COVID-19. Tidak hanya di siang hari, pengawasan juga dilakukan hingga malam dan dini hari.

Kita berikan sanksi membersihkan fasilitas umum

Kasatpol PP Kepulauan Seribu, Rahmat Lubis mengatakan, dalam pelaksanaan pengawasan di Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, didapati dua orang warga yang tidak menggunakan masker.

"Mereka kita berikan sanksi membersihkan fasilitas umum menggunakan rompi khusus. Sanksi ini diterapkan untuk memberikan efek jera," ujarnya, Jumat (25/6).

Menurutnya, dalam patroli pengawasan tersebut, warga juga diimbau untuk tidak berkumpul atau nongkrong-nongkrong, termasuk di malam hari.

"Kita minta warga dan pelaku usaha taat aturan. Ayo kita gunakan masker, rajin mencuci tangan, menjaga jarak, mengurangi mobilitas dan menghindari kerumunan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dua Warga Pelanggar Prokes di Pulau Pramuka Disanksi Kerja Sosial

Dua Pelanggar Prokes Penggunaan Masker di Pulau Pramuka Disanksi Sosial

Selasa, 22 Juni 2021 876

6 Warga Terjaring Operasi Tertib Masker di Pulau Tidung Disanksi Sosial

Enam Pelanggar Tertib Masker di Pulau Tidung Diberikan Sanksi Sosial

Rabu, 03 Februari 2021 1419

Memasuki Fase Genting, Satpol PP Jakarta Barat Perketat Tibmask

Satpol PP Jakbar Kembali Intensifkan Operasi Tertib Masker

Kamis, 17 Juni 2021 1176

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks