Warga Minta Perlintasan KA Rawabuaya Dibuat Palang Pintu

Kamis, 19 Maret 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 5374

Minta Dibuat Palang Kereta Api Warga Kosambi Demo

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Ratusan warga RW 07, Kelurahan Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat melakukan aksi demonstrasi di perlintasan Kereta Api (KA) Rawabuaya, Kamis (19/3). Warga meminta PT KAI membuat palang pintu di perlintasan tersebut karena rawan terjadi kecelakaan.

Kami tidak ada kewenangan untuk membuat palang pintu KA di lokasi tersebut. Tapi kewenangannya ada pada Kementerian Perhubungan

Rohmad (55) warga RT 01/07, Kelurahan Duri Kosambi mengatakan, warga melakukan aksi demonstrasi lantaran di perlintasan ramai dilintasi kendaraan sehingga sangat rawan terjadi kecelakaan.

Saat ini, perlintasan tersebut menjadi satu-satunya akses jalan pasca ditutupnya perlintasan KA di kolong Tol JORR W1. Namun, perlintasan di Rawabuaya tersebut tak mempunyai palang pintu.

“Dua hari lalu sudah terjadi dua kali kecelakaan di perlintasan ini (perlintasan KA Rawabuaya). Pertama mobil ditabrak dan yang kedua dua orang pengendara motor bapak dan anak tewas akibat ditabrak KA. Sampai sekarang PT KAI tidak membuat palang perlintasan. Kami tidak mau ada lagi korban,” ujar Rohmad, Kamis (19/3).

Dalam aksinya warga sempat menutup perlintasan KA hingga membuat KA Commuter Line yang melintas dari Tangerang ke Jakarta sempat terhenti.  

Kepala Humas PT KAI Daerah Operasi I (Daops I), Bambang Setyo Prayitno mengatakan, keberadaan perlintasan KA di lokasi tersebut merupakan perlintasan sebidang.

Menurut Bambang, sesuai Undang-undang No 23 Tahun 2007 tentang perkeretaapian kewenangannya ada di Kementerian Perhubungan bukan PT KAI. “Kami tidak ada kewenangan untuk membuat palang pintu KA di lokasi tersebut. Tapi kewenangannya ada pada Kementerian Perhubungan,” ucapnya.

BERITA TERKAIT
Kereta Api Tabrak Mobil di Perlintasan Rawabuaya

Kereta Api Tabrak Mobil di Perlintasan Rawabuaya

Selasa, 17 Maret 2015 3610

laka jalan lodan

Pemotor Tewas Terlindas Truk di Jl Lodan

Jumat, 13 Maret 2015 10551

Ditabrak Truk, Planter Box Di Jalan Tubagus Angke Hancur

Planter Box di Jl Tubagus Angke Hancur Ditabrak Truk

Selasa, 10 Maret 2015 2510

laka metro mini jaksel

Ugal-Ugalan, Metromini Tabrak 4 Motor

Selasa, 10 Maret 2015 6203

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks