Rumah Pendatang di Kelurahan Tengah Dipasang Stiker

Selasa, 18 Mei 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2466

Petugas Gabungan Pasangi Stiker Rumah Pemudik di Kramat Jati

(Foto: Nurito)

Petugas gabungan Kelurahan Tengah, Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (18/5), memasangi stiker di rumah warga yang tengah mudik ke kampung halaman. Pemasangan stiker difokuskan di wilayah RT 01, 02, 07, 06 RW 01.

Jika warganya sudah kembali dari kampung diarahkan untuk melakukan tes antigen

Lurah Tengah, Tarmiji mengatakan, dalam stiker tersebut disebutkan agar pemilik rumah segera melakukan swab antigen jika sudah kembali dari kampung halaman. Kegiatan yang melibatkan 15 petugas gabungan dari unsur tiga pilar ini sebagai salah satu upaya pencegahan penyebaran COVID-19 di wilayahnya.

“Hari ini ada 15 stiker yang kita pasang di rumah warga yang pemiliknya masih berada di kampung halaman. Kita juga sudah minta RT dan RW untuk memonitor wilayahnya. Jika warganya sudah kembali dari kampung diarahkan untuk melakukan tes antigen,” kata Tarmiji.

Selain memasang stiker, lanjut Tarmiji, pihaknya juga memasang 10 spanduk berisi imbauan agar warga yang baru kembali dari kampung halaman secepatnya melakukan tes antigen di Puskesmas terdekat.

Camat Kramat Jati, Eka Darmawan menjelaskan, untuk tes antigen bagi warga pendatang di wilayahnya dilakukan di tiga lokasi. Yakni di Mapolsek Kramat Jati, Puskesmas Kecamatan Kramat Jati dan di aula Wijaya Komplek Paspampres.  

“Kita juga siapkan lokasi singgah sementara bagi warga yang menunggu hasil tes PCR-nya. Lokasi singgah sementara disiapkan di GOR Balekambang dan di aula Wijaya Komplek Paspampres,” kata Eka.

Ia mengimbau, agar semua warga pendatang yang telah kembali ke Jakarta untuk mematuhi protokol kesehatan dan mengikuti aturan yang berlaku.

"Ini untuk kepentingan bersama, mencegah penyebaran COVID-19," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 39 Warga Ciracas Jalani Swab Antigen

39 Warga Ciracas Jalani Tes Antigen

Senin, 17 Mei 2021 2164

Monitoring Arus Balik, 42 Hunian Warga di Kuningan Timur Dipasang Stiker

Monitoring Arus Balik, 42 Hunian Warga di Kuningan Timur Dipasang Stiker

Minggu, 16 Mei 2021 1802

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469034

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307788

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks