12 Petugas Pamdal Jaga TPU Tanah Kusir dan Menteng Pulo

Minggu, 16 Mei 2021 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 2308

 12 Petugas Dikerahkan Jaga TPU Tanah Kusir

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Selatan, mengerahkan masing-masing 12 personel untuk menjaga Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir dan Menteng Pulo, sejak 12 hingga 16 Mei.

Pada hari biasa TPU Tanah Kusir dan Menteng Pulo hanya dijaga enam Pamdal. 

Kasudin Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Selatan, Winarto mengatakan, di wilayahnya total ada 16 TPU. Jumlah petugas Pamdal dan PJLP yang dikerahkan untuk menjaga TPU tersebut tergantung dari luas arealnya.

Untuk TPU Tanah Kusir dan Menteng Pulo yang cukup luas, kata Winarto, pihaknya setiap hari menempatkan sebanyak 12 Pamdal. Sedangkan untuk TPU yang luasnya sedang, seperti TPU Kampung Kandang, Srengseng Sawah, Jeruk Purut masing masing sebanyak sembilan Pamdal.

Sementara, TPU yang berukuran kecil seperti TPU Pasar Minggu, Pejaten Barat, Pejaten Timur, Kebagusan, Tanjung Barat, Grogol Selatan dan TPU Cidodol, pihanya mengerahkan masing masing dua sampai tiga personel Pamdal.

"Pada hari biasa TPU Tanah Kusir dan Menteng Pulo hanya dijaga enam Pamdal. Tapi dengan adanya kebijakan itu, maka kami tambah menjadi 12 personel setiap harinya," ucapnya, Minggu (16/5).

Menurut Winarto, sejak diberlakukan kebijakan larangan ziarah makam pada 12 sampai 16 Mei 2021, sampai saat ini kondisi TPU di Jaksel masih berlangsung kondusif.

"Memang masih ada beberapa masyarakat yang ngotot untuk ziarah. Tapi dengan pendekatan secara persuasif mereka akhirnya mengerti," tandasnya.

BERITA TERKAIT
100 Personil Satpol Jakpus Berjaga di TPU dan Jalan Protokol

100 Personel Satpol Jakpus Berjaga di TPU dan Jalan Protokol

Jumat, 14 Mei 2021 1911

100 Personil Satpol Jakpus Berjaga di TPU dan Jalan Protokol

100 Personel Satpol Jakpus Berjaga di TPU dan Jalan Protokol

Jumat, 14 Mei 2021 1911

 Mulai Besok 11 TPU di Jakarta Barat Ditutup

Penutupan Sementara TPU di Jakbar Disosialisasikan

Selasa, 11 Mei 2021 3714

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307812

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks