120 Personel Sudinhub Jaktim Bantu Pengawasan Mudik Lebaran

Kamis, 06 Mei 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1086

120 Personel Sudinhub Jaktim Bantu Pengawasan Mudik Lebaran

(Foto: Nurito)

Suku Dinas Perhubungan Jakarta Timur, Kamis (6/5), mengerahkan 120 personel untuk membantu kegiatan penyekatan dan pengamanan mudik Lebaran 1443 H/2021.

Mereka disebar di 10 titik pos pengamanan dan check point

Kasi Pengawasan dan Pengendalian Sudin Perhubungan Jakarta Timur, Riky Erwinda mengatakan, 120 personel tersebut disebar di 10 lokasi pos pengamanan dan check point. Mereka dibagi dalam tiga shift setiap harinya mulai pukul 00.00 hingga 24.00.

"Total kita kerahkan 120 personel untuk bantu kegiatan penyekatan dan pengamanan mudik Lebaran 1443 H. Mereka disebar di 10 titik pos pengamanan dan chek point,' kata Riky.

Ada pun 10 titik pos pengamanan dan chek point ini masing-masing berada di Jl H. Naman Pondok Kelapa, U Turn Halim lama, U Turn Panasonic.

Kemudian U Turn Traffic Light Cacing, Pos Pam Terminal Pulogebang, Pos Pam Pangkalan Jati, Traffic Light Arion, Terminal Kampung Melayu, Tamini Square TMII, Pos Pam Cililitan.

"Mereka bergabung dengan Satpol PP, TNI dan Polri," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Hari Pertama Larangan Mudik, Kondisi Terminal Kalideres Sepi

Hari Pertama Larangan Mudik, Suasana Terminal Kalideres Sepi

Kamis, 06 Mei 2021 1564

41.066 Warga Berangkat dari Stasiun Pasar Senen

41.066 Pemudik Telah Berangkat dari Stasiun Pasar Senen

Rabu, 05 Mei 2021 1396

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks