Jumat, 16 April 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1225
(Foto: Nurito)
Sarang tawon berdiameter 50 sentimeter yang berada di antara dua tembok rumah warga di Jl Kupu-Kupu No.26 RT 004/05 Pondok Ranggon, Cipayung, berhasil dievakuasi petugas Gulkarmat Jakarta Timur, Jumat (16/4).
Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, pihaknya mengerahkan lima personel untuk evakuasi sarang tawon tersebut.
"Sarang tawon berada di ketinggian sekitar lima meter di celah antara dua tembok rumah warga. Sehingga cukup menyulitkan untuk proses evakuasinya. Petugas pun menggunakan tangga untuk mencapai ke sarang tawon tersebut," ucap Gatot.
Dengan dievakuasinya sarang tawon ini, kata Gatot, sedikitnya satu keluarga atau lima jiwa berhasil diselamatkan dari ancaman sengatan tawon tersebut.