300 Karung Lumpur Diangkut dari Saluran Jl Hadiah Jelambar

Kamis, 25 Maret 2021 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Erikyanri Maulana 1302

 300 Meter Saluran di Jelambar Dikuras

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat melakukan pengurasan saluran air Jl Hadiah RT 01/02, Jelambar. Pengurasan saluran dilakukan untuk menambah daya tampung debit air sehingga bisa meminimalisir genangan.

Sedimentasi lumpurnya mencapai 60 sentimeter,

Kepala Satpel SDA Kecamatan Grogol Petamburan, Agus mengatakan, pengurasan saluran air menindaklanjuti permintaan warga RW 02 Kelurahan Jelambar. Pengurasan dilakukan sepanjang 300 meter dengan lebar saluran 0,60 meter dan kedalaman mencapai satu meter.

"Sedimentasi lumpurnya mencapai 60 sentimeter. Pengerjaan sudah dilakukan sejak kemarin dan ditargetkan rampung hari ini," ujar Agus, Kamis (25/3).

Dikatakan Agus, hingga kini pihaknya berhasil mengangkut sebanyak 300 karung berisi lumpur hasil dari pengurasan tersebut. Ratusan karung berisi lumpur itu selanjutnya dibuang ke kawasan Ancol serta sebuah lahan di Grogol Petamburan.

"Setelah dikuras, kami berharap aliran air menjadi lancar kembali dan saluran dapat menampung lebih banyak air terutama saat hujan deras," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sisi Kali Sekretaris Grogol Petamburan di Tata

Sisi Kali Sekretaris Grogol Petamburan Dipercantik

Selasa, 12 Januari 2021 2912

 Kolam Olakan di Jelambar Sudah 60 Persen

Pembangunan Kolam Olakan di Jelambar Capai 60 Persen

Jumat, 20 November 2020 2219

Delapan Kecamatan di Jakbar Siagakan Pompa Apung

Delapan Kecamatan di Jakbar Disiagakan Pompa Apung

Selasa, 27 Oktober 2020 1470

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307905

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261000

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks