Rabu, 24 Maret 2021 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 2022
(Foto: Folmer)
Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat, menambah akses layanan vaksinasi dinamis untuk warga lansia. Awalnya layanan digelar di puskesmas kecamatan dan GOR, kini ditambah di lima kelurahan.
Camat Sawah Besar, Prasetio mengatakan, selain layanan di lima kelurahan pihaknya juga menambah akses layanan serupa bekerja sama dengan Rumah Sakit Husada, sekolah Santa Ursula dan RSUD Sawah Besar.
"Ini dalam rangka meningkatkan atau menambah jumlah lansia agar mudah divaksinasi COVID-19," ujar Prasetio, Rabu (24/3).
Ia optimis, dengan penambahan akses layanan vaksinasi ini akan mempermudah lansia untuk datang langsung ke lokasi vaksin di masing-masing kelurahan.
"Kami juga siapkan fasilitas antar jemput ke lokasi vaksin untuk warga lansia," tuturnya, seraya menambahkan, jumlah lansia di wilayah Kecamatan Sawah Besar tercatat sebanyak 9.133 jiwa.
Sementara, Lurah Karang Anyar, Heru Supriono menjelaskan, berdasarkan hasil pendataan RT/RW di wilayahanya tercatat ada sekitar 2.500 warga lansia. Dari jumlah itu, yang sudah divaksinasi sekitar 50 persen atau 1.200 orang.
"Kami menargetkan layanan vaksinasi yang digelar di kantor kelurahan Karang Anyar sebanyak 100 lansia setiap hari," tandasnya.