40 Personel Pasukan Biru Atasi Turap Longsor di Kramat Jati

Selasa, 23 Februari 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1415

40 Satgas SDA Atasi Empat Turap Longsor di Kramat Jati

(Foto: Nurito)

Sebanyak 40 anggota Satgas Sumber Daya Air (SDA) dikerahkan untuk penanganan turap longsor pada empat lokasi di wilayah Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (22/2).

Penanganan awal kita lakukan dengan pemasangan dolken dan karung pasir

Kasatpel SDA Kecamatan Kramat Jati, Muchlis mengatakan, 40 petugas ini disebar ke wilayah RW 05 Cililitan untuk membenahi turap Kali Induk sepanjang 10 meter dan ketinggian tiga meter yang longsor pada Senin (22/2) kemarin. Kemudian di RW 06 turap Kali Ciliwung sepanjang 15 meter longsor pada Sabtu (20/2) lalu.

Selanjutnya turap di saluran penghubung Kramat Jati RT 11/06 sepanjang lima meter dan turap ujung saluran drainase di Jl AMD RT 04 dan 03 RW 05 Balekambang yang longsor sepanjang 10 meter, Sabtu (20/2).

"Penanganan awal kita lakukan dengan pemasangan dolken dan karung pasir serta puing. Agar tidak terjadi longsor susulan," kata Muchlis.

Menurutnya, penanganan longsor di RW 05 Cililitan ditargetkan selesai dalam tiga hari ke depan. Kemudian di RW 06 Cililitan dan di Jl AMD Balekambang, ditargetkan selesai dalam waktu sepekan ke depan.

"Perbaikan turap saluran penghubung Kramat Jati ditargetkan dalam dua hari selesai," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 20 Personel Gabungan Atasi Turap Longsor Kali Sunter

20 Personel Gabungan Atasi Turap Longsor Kali Sunter

Selasa, 16 Februari 2021 1216

10 Satgas SDA Tangani Turap Longsor di Batu Ampar

10 Personel Pasukan Biru Tangani Turap Longsor di Batu Ampar

Senin, 22 Februari 2021 1884

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks