Selasa, 16 Februari 2021 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1691
(Foto: Folmer)
Sebanyak 9.000 pedagang di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, telah terdata untuk menerima vaksin COVID-19 yang rencananya akan dilakukan, Rabu (17/2) besok.
Plh Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi mengatakan, pelaksanaan vaksin kepada pedagang ini rencananya berlangsung hingga lima hari dan dipusatkan di dua lokasi yakni lantai 8 dan 12 Blok A Pasar Tanah Abang.
"Sebanyak 10 tenaga kesehatan dikerahkan untuk memberikan vaksin COVID-19 di setiap lokasi," ujarnya, usai menghadiri gladi bersih di Lantai 8 Pasar Tanah Abang Blok A, Selasa (18/2).
Irwandi berharap, pemberian vaksin COVID-19 kepada ribuan pedagang ini mampu mengurangi resiko penularan di pusat tekstil terbesar di Asia Tenggara.
"Sehingga geliat perdagangan di Pasar Tanah Abang kembali pulih," paparnya.
Sebelumnya Plt Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes Maxi Rein Rondonuwu
menambahkan, sebanyak 55 ribu pedagang Pasar Tanah Abang dari Blok A hingga G menjadi target vaksinasi oleh pemerintah."Target sekitar 55 ribu pedagang di Pasar Tanah divaksin COVID-19," tandasnya.