Baznas Bazis Jaktim Salurkan Bantuan untuk Warga Tak Mampu

Senin, 01 Februari 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1947

Baznas Bazis Jaktim Salurkan Bantuan pada Warga Tak Mampu

(Foto: Nurito)

Baznas Bazis Jakarta Timur, Senin (1/2), menyalurkan bantuan tiga kursi roda kepada warga kurang mampu penyandang disabilitas dan santunan kepada anak yatim-piatu dan di Masjid At Thohariyah, Kelurahan Pisangan Timur.

Seluruhnya adalah warga tidak mampu dan penyandang disabilitas

Koordinator Baznas Bazis Jakarta Timur, Aminnudin mengatakan, total santunan yang disalurkan untuk 27 yatim piatu sebesar Rp 27 juta bersumber dari dana ZIS yang berhasil dikumpulkan dan dikelola pada tahun 2020 lalu.

"Penerima bantuan ini merupakan warga tidak mampu dan sangat membutuhkan bantauan dari Baznas Bazis DKI Jakarta," kata Aminnudin, seraya menambahkan, bantuan kursi roda langsung diserahkan ke rumah warga penerima.

Lurah Pisangan Timur, Muhammad Iqbal menjelaskan, tiga warga penerima bantuan kursi roda ini masing-masing adalah Siti Sainah warga Jl Cipinang Kebembem RT07/02, Berry Riyanto Yanuar warga Jl Pisangan Lama III RT 09/11 dan Kasihanto warga Jl Cipinang Kebembem RT 08/02.

"Seluruhnya adalah warga tidak mampu dan penyandang disabilitas. Tentunya bantuan ini sangat bermanfaat bagi warga di masa pandemi COVID 19i," tandas Iqbal.

BERITA TERKAIT
 1.800 Warga Cililitan Menerima Distribusi BST

1.800 Warga Cililitan Terima Bantuan Sosial Tunai

Senin, 01 Februari 2021 1766

Wali Kota Jaktim Berikan Bantuan Sosial ke Ponpes Tahfidh Al Quran Darul Ikhlas

Wali Kota Jaktim Berikan Bantuan Sosial ke Ponpes Tahfidh Al Quran Darul Ikhlas

Jumat, 29 Januari 2021 3209

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks