Progres Pembangunan Waduk Mini di Ceger Capai 80 Persen

Rabu, 27 Januari 2021 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 1616

Pembangunan Waduk Mini di Ceger Capai 80 Persen

(Foto: Nurito)

Pembangunan waduk mini seluas 970 meter persegi di Jl SMPN 160 RT 02/05 Ceger, Cipayung, Jakarta Timur, saat ini progresnya sudah mencapai 80 persen.

Kita targetkan dua pekan ke depan rampung

Camat Cipayung, Fajar Eko Satrio mengatakan, proses pembangunan waduk ini sudah berlangsung selama satu bulan dan dikerjakan secara manual oleh 20 Satgas SDA dan anggota PPSU setempat.

Menurut Fajar, waduk yang berada di sisi barat GOR Ceger ini dibangun untuk mengatasi genangan di permukiman warga sekitar akibat saluran drainase yang ada tak mampu menampung debit air.  

“Proses pekerjaan sudah berjalan sebulan dan saat ini progresnya sekitar 80 persen. Kita targetkan dua pekan ke depan rampung," kata Fajar, Rabu (27/1).

Walau ditargetkan kelar dua pekan lagi, jelas Fajar, namun saat ini waduk mini Ceger sudah bisa untuk menampung air luapan dari saluran drainase yang ada di pemukiman warga.

"Agar fungsi waduk bisa lebih maksimal, di dalam area waduk dibangun sumur resapan. Sehingga air kiriman dari saluran bisa langsung meresap ke dalam tanah," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Pengerukan Waduk Side C JGC Cakung Capai 50 Persen

Pengerukan Waduk Side C JGC Cakung Capai 50 Persen

Selasa, 12 Januari 2021 3025

Pemkot Jakpus Bakal Tata Kawasan Waduk Melati

Pemkot Jakpus Bakal Tata Kawasan Waduk Melati

Kamis, 14 Januari 2021 2074

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307841

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284365

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks