Kamis, 10 Desember 2020 Reporter: Rudi Hermawan Editor: F. Ekodhanto Purba 1588
(Foto: Rudi Hermawan)
Petugas gabungan dari unsur TNI, Polri, pengurus RT, RW, LMK, kader PKK, Jumantik, Dasawisma dan tokoh masyarakat hari ini mensosialisasikan protokol kesehatan 3M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak) pada warga Kelurahan Mangga Besar, Taman Sari, Jakarta Barat.
Lurah Mangga Besar, Dewanto Catur mengatakan, sosialisasi protokol kesehatan tersebut merupakan bagian dari kegiatan ronda COVID-19 dengan berkeliling pemukiman.
“
Sosialisasi ini menggunakan pengeras suara ini merupakan salah satu upaya untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19, ” kata Dewanto, Kamis (10/12).Ia menambahkan, sosialisasi semacam ini dilakukan oleh pihaknya satu bulan dua kali di masing masing RW.
"Harapannya warga selalu mematuhi protokol kesehatan dan terhidar dari COVID-19,” tandasnya.