Penanganan Wilayah Rawan Banjir di Jakpus Sudah 90 Persen

Selasa, 01 Desember 2020 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1601

 Penanganan Antisipasi Banjir di Jakpus Dikebut

(Foto: doc)

Program penanganan banjir pada beberapa rawan di Jakarta Pusat, saat ini progresnya sudah mencapai 90 persen.

Kami optimis selesai bulan ini.

Plh Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi mengatakan, antisipasi banjir dilakukan dengan pengerukan lumpur dan pengurasan saluran, serta pembuatan kolam olakan dan sumur resistensi.

"Kegiatan penanganan antisipasi banjir di sejumlah lokasi rawan telah rampung dikerjakan. Progres seluruhnya sudah 90 Persen, " ujar Irwandi, Selasa (1/12). 

Ia memaparkan, pada lokasi rawan banjir di wilayah Kecamatan Johar Baru pihaknya  telah merampungkan pengerukan endapan lumpur dan sampah dari saluran mulai dari hulu hingga hilir. 

Selain itu, lanjut Irwandi, Pemkot Jakpus juga telah menyelesaikan pembuatan kolam olakan dan sumur resistensi pada sejumlah lokasi rawan banjir di Kecamatan Cempaka Putih, Tanah Abang dan Gambir.

Irwandi optimis, kegiatan penanganan antisipasi banjir di Jakarta Pusat rampung pada  Desember ini.

"Kami optimis selesai bulan ini. Mudah mudahan apa yang sudah dikerjakan selama ini terlihat hasilnya," tukasnya.

Ia menambahkan, pihaknya juga  akan mengaktifkan kembali keterlibatan warga untuk berperan serta dalam rangka  penanganan antisipasi banjir. 

"Peran serta warga kembali diakrifkan untuk menggelar kerja bakti bersama," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pembersihan Dua Saluran di Koja Angkat 80 Karung Lumpur

80 Karung Lumpur Diangkut dari dua Saluran di Koja

Kamis, 26 November 2020 1751

Ini Enam Lokasi Prioritas Antisipasi Banjir di Jakpus

Sudin SDA Jakpus Terus Optimalkan Antisipasi Banjir di Enam Lokasi Prioritas

Senin, 16 November 2020 2007

Dua Kelurahan di Cempaka Putih Masuk Prioritas Penanganan Banjir

Dua Kelurahan di Cempaka Putih Masuk Prioritas Penanganan Banjir

Kamis, 22 Oktober 2020 2959

Pemkot Jakpus Prioritaskan Penanganan Banjir di Enam Wilayah Kelurahan

Pemkot Jakpus Prioritaskan Penanganan Banjir di Enam Wilayah Kelurahan

Rabu, 21 Oktober 2020 2556

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks