Hasil Panen Serentak di 228 Lokasi Capai 63 Ton

Senin, 30 November 2020 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Andry 3255

Hasil Panen Serentak di 228 Lokasi Capai 63 Ton

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Hasil panen serentak yang dilaksanakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta secara daring di 228 lokasi di Ibu Kota tercatat mencapai 63 ton produk pertanian dan perikanan.

Produk pertanian sekitar 62,3 ton dan perikanan 0,7 ton. Kalau peternakan mencapai 160 ekor,

Sedangkan dari sektor peternakan diperoleh hasil panen sebanyak 160 ekor hewan ternak yang terdiri dari kelinci, sapi, magot dan burung love bird.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Suharini Eliawati mengatakan, saat ini kegiatan pertanian perkotaan (urban farming) semakin berkembang luas di masyarakat dan melibatkan berbagai kalangan mulai dari anak sekolah, mahasiswa, para ibu rumah tangga, pegawai pemerintahan atau swasta, publik figur dan petani kota. 

Selama ini Pemprov DKI Jakarta terus memberikan dukungan terhadap kegiatan pengembangan pertanian perkotaan melalui pembinaan dengan tatap muka ataupun secara virtual online seperti webinar. 

"Pembinaan mulai dari budidaya, pengolahan pasca panen sampai dengan pemasaran hasil pertanian," ujar Suharini, Senin (30/11).

Atas dasar itu, sambung Suharini, sebagai salah satu bentuk apresiasi, jajarannya dan Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Kominfotik) DKI Jakarta beserta SKPD lain berkolaborasi dengan PT. Indonesia Power UPJP PRIOK dan Bank DKI melaksanakan kegiatan panen serentak kegiatan pertanian perkotaan di seluruh wilayah Ibu Kota.

Ia menjelaskan, panen serentak kali ini dilaksanakan secara virtual di 228 lokasi dengan sebaran 56 lokasi di Jakarta Timur, 52 lokasi di Jakarta Utara, 42 lokasi di Jakarta Selatan, 40 lokasi di Jakarta Barat, 31 lokasi di Jakarta Pusat dan enam lokasi di wilayah Kepulauan Seribu.

Lokasi panen tersebut terdiri dari kawasan perkantoran  12 lokasi, kantor polsek satu lokasi, RPTRA 58 lokasi, sekolah dua lokasi, dan kelompok tani 154 lokasi dengan hasil panen diperkirakan mencapai 63 ton. 

"Produk pertanian sekitar 62,3 ton dan perikanan 0,7 ton. Kalau peternakan mencapai 160 ekor," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
1.135 Peserta Ikut Panen Serentak dari 227 Lokasi

1.135 Peserta Ikut Panen Serentak dari 228 Lokasi

Senin, 30 November 2020 1999

Bank DKI Ajak Warga Rusun DKI Jakarta Kembangkan Usaha Hidroponik

Bank DKI Ajak Warga Rusun Kembangkan Usaha Hidroponik

Jumat, 27 November 2020 2123

TP PKK Jakpus Panen Sayur di RPTRA Karang Anyar

TP PKK Sawah Besar Panen Sayur dan Ikan Lele

Jumat, 20 November 2020 2212

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks