Satgas SDA Bangun Enam Sumur Resapan di Jl Jambore Cibubur

Jumat, 23 Oktober 2020 Reporter: Nurito Editor: F. Ekodhanto Purba 2442

Enam Sumur Resapan Dibangun di Jl Jambore Cibubur

(Foto: Nurito)

Satgas Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Ciracas membangun enam sumur resapan di Jl Jambore, Cibubur, Ciracas, Jakarta Timur, Jumat (23/10). 

Pembangunan keenam sumur resapan ini sebagai antisipasi genangan dan banjir di wilayah tersebut,

Camat Ciracas, Mamad mengatakan, untuk membangun keenam sumur resapan itu pihaknya mengerahkan 13 personel Satgas SDA Kecamatan Ciracas.

"Pembangunan keenam sumur resapan ini sebagai antisipasi genangan dan banjir di wilayah tersebut," ujarnya, Jumat (23/10).

Ia menjelaskan, pembangunan sumur resapan ini dilakukan di lahan kosong, tepatnya di Komplek KPAD Cibubur. 

Sumur resapan dibuat pararel dengan jarak satu sama lain dua meter.

"Pembuatan sumur resapan ditargetkan rampung dalam sepekan ke depan," jelasnya.

Ia menambahkan, setelah menyelesaikan pembangunan sumur resapan itu, akan dilanjutkan dengan pembuatan sodetan sepanjang kurang lebih 30 meter. 

Sodetan ini menghubungkan enam sumur resapan dengan saluran drainase yang ada di sisi timur Jl Jambore.

Kemudian dilanjutkan lagi dengan pengurasan saluran air di Komplek KPAD sepanjang kurang lebih 300 meter. Khususnya di Jl Sambiroto I, II dan III Komplek KPAD.

"Target pekerjaan akan rampung seluruhnya pada akhir November mendatang," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
Sembilan Satgas SDA Bersihkan Sedimen di Saluran Phb Ahmad Yani

Saluran Penghubung Ahmad Yani Dibersihkan

Jumat, 23 Oktober 2020 2071

Pemkot Jaktim Imbau 30 Gedung di Jl DI Panjaitan – Jl MT Haryono Bangun Sumur Resapan

Pengelola Gedung di Jl DI Panjaitan Diimbau Bangun Sumur Resapan

Kamis, 15 Oktober 2020 1569

Satgas SDA Jatinegara Selesaikan Dua Sumur Resapan

Satgas SDA Jatinegara Selesaikan Pembangunan Dua Sumur Resapan

Minggu, 04 Oktober 2020 2287

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307842

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284365

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks