Jumat, 16 Oktober 2020 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1792
(Foto: Folmer)
Genangan air di Jalan Administrasi II Kelurahan Bendungan Hilir, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (16/10) malam surut.
Kasatpel Sumber Daya Air Kecamatan Tanah Abang, Eli Menawan Sari mengatakan, genangan yang terjadi di jalan tersebut langsung surut seiring dengan berhentinya curah hujan.
"Kurang dari 15 menit setelah hujan berhenti, genangan air surut," ujar Eli.
Ia mengungkapkan, pihaknya sudah melakukan pengurasan saluran di sepanjang Jalan Administrasi II sejak dua pekan lalu.
"Total panjang saluran yang berhasil dikuras sekitar dua kilometer dengan lebar dia meter dan ketinggian satu meter. Ujung saluran ini menuju kali Kanal Banjir Barat," ungkapnya.
Menurut dia, pengurasan endapan lumpur saluran pada saluran tersebut berdampak terhadap cepat surutnya genangan karena daya tampung air lebih besar.
"Setelah hujan lebat berhenti, air la
ncar mengalir masuk ke tali air saluran di Jalan Administrasi II," pungkasnya.