Senin, 21 September 2020 Reporter: Rudi Hermawan Editor: F. Ekodhanto Purba 2423
(Foto: Rudi Hermawan)
Genangan di Kelurahan Slipi, Palmerah, Jakarta Barat saat ini telah surut. Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) dikerahkan membersihkan sejumlah tali air agar berfungsi dengan baik.
Lurah Slipi Nia Istiani mengatakan, genangan akibat hujan deras tersebut menggenang sejumlah permukiman warga dan jalan, seperti di depan Rumah Sakit Pelni, Jalan KS Tubun Raya, KS Tubun 3 Dalam, Jalan H Madrasah Nurul Huda, Jalan KS Tubun 4.
Selain itu, genangan setinggi 10-50 sentimenter ini juga terjadi di Jalan X1 RT 006,007 010/ 04, kemudian Gang Pelni RT 10/01, RT 005, 010/03.
“Namun, saat ini semua itu genangan sudah surut," kata Nia, Senin (21/9).
Ia menjelaskan, untuk mengatasi genangan itu pihaknya mengerahkan personel PPSU kelurahan yang dibagi kedalam dua tim piket.
“Para personel ini bertugas untuk mengecek saluran dan memastikan saluran tidak ada sampah yang menyumbat," tandasnya.