ASN dan PJLP Kecamatan Kelapa Gading Ikuti Swab Test

Senin, 21 September 2020 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Andry 1529

ASN dan PJLP Kecamatan Kelapa Gading Ikuti Swab Test

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

130 Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Penyedia Jasa Lainnya Orang Perorangan (PJLP) Kantor Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara mengikuti swab test massal.

Tes kami gelar selama dua hari untuk mengantisipasi kepadatan

Kegiatan yang dilaksanakan Puskesmas Kecamatan Kelapa Gading ini dilangsungkan selama dua hari, tepatnya dari 21-22 September 2020.

Kepala Puskesmas Kecamatan Kelapa Gading, Diah Anggraini mengatakan, kegiatan swab test kali ini digelar di halaman puskesmas dari pukul 10.00-16.00. Tujuannya untuk mengantisipasi penyebaran COVID-19 yang masih mewabah di Ibu Kota.

"Tes kami gelar selama dua hari untuk mengantisipasi kepadatan," ujarnya, Senin (21/9).

Diah menjelaskan, hasil dari swab test 130 ASN dan PJLP ini selanjutnya akan diuji di Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) DKI Jakarta. Ditargetkan hasil laboratorium tersebut bisa diketahui selama tiga hari ke depan.

"Hasilnya langsung akan kita beritahu ke masing-masing peserta," katanya.

Sekretaris Kecamatan Kelapa Gading, Rahmat Syahputra menambahkan, pelayanan publik di kantor kecamatan ini ditutup sementara selama tiga hari mulai hari ini hingga Rabu (23/9) mendatang. Hal ini sesuai Peraturan Gubernur (Pergub) DKI Nomor 88 Tahun 2020 Tentang Perubahan Atas Pergub Nomor 33 Tahun 2020 Tentang Pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar Dalam Menangani Covid-19 di Provinsi DKI Jakarta

Selama itu, seluruh ASN dan PJLP yang bertugas di kantor kecamatan ini juga bekerja dari rumah dengan melakukan pelayanan  secara daring. Seluruh ruangan kantor pun akan disterilisasi dengan disemprot cairan disinfektan setiap harinya.

"Tiga hari ini kita semprot disinfektan. Hari ini sudah disemprot," tandasnya.

BERITA TERKAIT
53 Warga Kelurahan Cikini Ikuti Swab Test Covid-19

53 Warga Kelurahan Cikini Ikuti Swab Test COVID-19

Senin, 31 Agustus 2020 2006

85 Warga Cilandak Jalani Swab Test

85 Warga Cilandak Jalani Swab Test

Kamis, 27 Agustus 2020 1896

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307847

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks