FKUB Jakut Gelar Doa Lintas Agama Secara Virtual

Rabu, 29 Juli 2020 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1682

       FKUB Jakut Gelar Doa Lintas Agama Lawan COVID-19

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Jakarta Utara, Rabu (29/7), menggelar doa lintas agama demi keselamatan bangsa dari wabah COVID-19. Doa bersama yang digelar secara daring ini merupakan rangkaian kegiatan tasyakuran peringatan hari lahir ke-13 FKUB.

Forum ini menjadi penyemangat bersama melawan COVID-19 

Wali Kota Jakarta Utara, Sigit Wijatmoko, mengapresiasi penyelenggaraan doa lintas agama secara virtual yang digagas FKUB Jakarta Utara bersama FKUB DKI Jakarta ini. Menurutnya, kegiatan ini bisa menjadi penyemangat bagi seluruh warga untuk bersama-sama melawan COVID-19.

"Forum ini menjadi penyemangat bersama melawan COVID-19 dengan mematuhi protokol kesehatan memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan," katanya.  

Dengan mengangkat tema hadapi COVID-19, beri solusi untuk negeri, Sigit berharap doa lintas agama yang telah dipanjatkan menjadi solusi yang baik dalam menghadapi wabah COVID-19. Tidak hanya di Jakarta Utara melainkan DKI Jakarta dan Indonesia.

"Silaturahmi dan toleransi antar umat beragama harus selalu terjaga. Kami harap kedepannya akan ada inovasi dan karya nyata di masyarakat," ujarnya.

Ketua FKUB Jakarta Utara, Wirta Amin Assalaf mengatakan, dalam situasi pandemi seperti ini peran masyarakat sangat penting dalam upaya pencegahan COVID-19.

"Selain memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan perlu pula memperbanyak zikir dan doa untuk mengusir wabah COVID-19," tandasnya.

BERITA TERKAIT
FKUB Galang Donasi Bantu Warga Terdampak COVID-19

FKUB Galang Donasi Bantu Warga Terdampak COVID-19

Rabu, 15 April 2020 1706

Pemkab Gelar Doa Bersama Kebangsaan dan Kemanusiaan Secara Virtual

Pemkab Gelar Doa Bersama Secara Virtual

Rabu, 20 Mei 2020 1944

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307813

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks