23 Mobil Damkar Atasi Kebakaran Ruko di Jl Tanjung Duren Raya

Senin, 20 Juli 2020 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Erikyanri Maulana 3269

Kebakaran di Tanjung Duren Berhasil Dipadamkan

(Foto: Rudi Hermawan)

Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Barat berhasil memadamkan kebakaran yang menghanguskan ruko di Jl Tanjung Duren Raya, Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

Yang terbakar mesin fotokopi dan bahan plastik, sehingga proses pemadaman memerlukan waktu,

Kasi Operasi Sudin Gulkarmat Jakarta Barat, Eko Sumarno mengatakan, pihaknya menerima laporan kebakaran pukul 15.45. Selanjutnya petugas langsung menuju lokasi dan berupaya memadamkan kebakaran.

"Yang terbakar mesin fotokopi dan bahan plastik, sehingga proses pemadaman memerlukan waktu. Saat ini sudah padam, dan hingga pukul 19.35 masih dalam proses pendinginan," ujar Eko, Senin (20/7) malam.

Dikatakan Eko, untuk memadamkan kobaran api, pihaknya mengerahkan 23 unit mobil pemadam kebakaran. Hingga saat ini belum diketahui penyebab kebakaran dan kerugian materiel akibat kebakaran tersebut.

"Penyebab dan kerugian belum diketahui. Untuk korban jiwa nihil," tandasnya.


BERITA TERKAIT
Sudin Damkar Semprot Disinfektan Tempat Ibadah, Pasar dan Lingkungan

Sudin Gulkarmat Jakbar Terus Gencarkan Penyemprotan Disinfektan

Sabtu, 18 Juli 2020 1883

Warga Diminta Waspada Potensi Kebakaran di Musim Kemarau

Warga Diminta Waspada Potensi Kebakaran di Musim Kemarau

Senin, 13 Juli 2020 1375

Terminal Kalideres Disemprot Disinfektan

Terminal Kalideres Disemprot Disinfektan

Senin, 06 Juli 2020 1859

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469054

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307888

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks