Kamis, 02 Juli 2020 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 2302
(Foto: Suparni)
Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Kepulauan Seribu, Kamis (2/7), melakukan panen perdana ikan bandeng hasil budidaya di kolam Usaha Penangkaran Gizi Keluarga (UPGK) Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu Utara.
Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad mengatakan, penangkaran ikan bandeng merupakan usaha Pemkab Kepulauan Seribu dalam pemenuhan gizi sekaligus mengkampanyekan gerakan gemar makan ikan bagi warganya.
"Kita ajak warga untuk gemar makan ikan melalui budidaya ikan bandeng, selain dapat memenuhi gizi keluarga juga dapat meningkatkan ekonomi," ujarnya, di sela-sela acara panen ikan bandeng ini.
Kepala Suku Dinas KPKP Kepulauan Seribu, Devi Riana Sumanthi menambahkan, panen hari ini merupakan hasil budidaya tiga ribu benih ikan bandeng yang disebar sekitar sembilan bulan lalu di k
olam UPGK Pulau Pramuka."Hasil panen perdana kali ini sebanyak 1.5 ton dibagikan gratis kepada warga," tandasnya.