Tinjau Pasar Baru Metro Atom, Wagub Pastikan Pembeli dan Pedagang Patuhi Protokol Kesehatan

Rabu, 24 Juni 2020 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Toni Riyanto 1656

Tinjau Pasar Baru Metro Atom, Wagub Ariza Pastikan Pembeli dan Pedagang Patuhi Protokol Kesehatan

(Foto: doc)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria (Ariza), meninjau pelaksanaan kepatuhan terhadap protokol kesehatan pada bidang ekonomi dan perdagangan, di Pasar Baru Metro Atom, Sawah Besar, Jakarta Pusat, pada Rabu (24/6). Wagub Ariza memastikan ketaatan terhadap protokol kesehatan harus terus dijalankan dengan baik oleh pembeli dan pedagang.

Semuanya sesuai ketentuan

"Kami cek tadi sudah disiapkan wastafel, cuci tangan, ada petugas yang mengecek suhu. Kemudian, di setiap jalan ada marka, ada tanda, ada flow-nya, kemudian petugasnya, pedagangnya, dalam hal ini PD Pasar Jaya juga sudah siapkan face shield untuk mereka. Semuanya sesuai ketentuan yang kita tetapkan bersama," ujar Ariza, dikutip dari siaran pers PPID Provinsi DKI Jakarta.

Dengan adanya kepatuhan terhadap protokol kesehatan ini, Wagub Ariza berharap kekhawatiran masyarakat bahwa pasar menjadi klaster penyebaran COVID-19 ini, berangsur hilang. Pemprov DKI Jakarta akan terus memastikan pasar dapat memberikan pelayanan yang terbaik meski di masa pandemi.

"Tugas kami memastikan pasar bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada warga sekitar, kepada pembeli, dan harga juga terjangkau. Kami juga ingin memastikan bahwa pengunjung, pembeli merasa aman. Kita pastikan bahwa pasar di DKI Jakarta sudah melaksanakan protokol COVID-19 dengan baik. Para pembeli tidak perlu khawatir sejauh melaksanakan protokol kesehatan dengan baik pula," tandasnya.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Direktur Utama Perumda Pasar Jaya, Arief Nasruddin; Walikota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara; Kasatpol PP Provinsi DKI Jakarta, Arifin; serta Camat Sawah Besar dan Lurah Pasar Baru.

BERITA TERKAIT
 Ratusan Pedagang Tanah Abang Ikuti Tes Rapid dan Swab Covid-19

Ratusan Pedagang Pasar Tanah Abang Ikut Tes Rapid dan Swab

Selasa, 23 Juni 2020 2111

 Petugas Gulkarmat Jakpus Sterilisasi Pasar Thomas Dengan Cairan Disinfektan

Pasar Thomas Gambir Disemprot Disinfektan

Selasa, 23 Juni 2020 2614

 Tes Rapid dan Swab Digelar di Kramat Jati

Tes Rapid dan Swab Digelar di Kramat Jati

Selasa, 23 Juni 2020 2105

Perumda Pasar Jaya Tutup Sementara 19 Pasar

Perumda Pasar Jaya Tutup Sementara 19 Pasar

Jumat, 12 Juni 2020 3684

Tinjau Check Point, Wagub Ariza Pastikan PSBB Jakarta Berjalan Lancar

Tinjau Check Point, Wagub Ariza Pastikan PSBB Jakarta Berjalan Lancar

Senin, 01 Juni 2020 1894

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks