Terminal Pulogebang Disemprot Cairan Disinfektan

Rabu, 17 Juni 2020 Reporter: Nurito Editor: Erikyanri Maulana 2017

Terminal Pulogebang Disemprot Cairan Disinfektan by

(Foto: Nurito)

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Timur, hari ini melakukan penyemprotan cairan disinfektan di Terminal Terpadu Pulogebang, Cakung.

Semoga para pengunjung semakin merasakan aman dan nyaman dengan penyemprotan disinfektan yang dilakukan,

Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, penyemprotan diisinfektan dilakukan atas permintaan pengelola terminal. Dengan penyemprotan disinfektan diharapkan seluruh area terminal steril dan bebas dari Coronavirus Disease 2019 (COVID-19).

"Semoga para pengunjung semakin merasakan aman dan nyaman dengan penyemprotan disinfektan yang dilakukan," ujar Gatot, Rabu (17/6).

Dikatakan Gatot, pihaknya mengerahkan 10 personel berikut satu unit mobil pompa dan tangki gendong elektrik untuk melakukan penyemprotan di seluruh area terminal.

Kepala UPT Terminal Terpadu Pulogebang, Bernad Octavianus Pasaribu menyambut baik penyemprotan disinfektan yang dilakukan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur. Pihaknya selama ini juga tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19.

"Kami juga rutin melakukan penyemprotan disinfektan secara mandiri," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dinas Gulkarmat Semprotkan Disinfektan di Kawasan GBK

Dinas Gulkarmat Semprotkan Disinfektan di Kawasan GBK

Selasa, 16 Juni 2020 1736

 Dinas Gulkarmat Disinfeksi Tiga Tempat Wisata

Dinas Gulkarmat Disinfeksi Tiga Tempat Wisata

Rabu, 17 Juni 2020 1378

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469039

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307821

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks