Sudin PPKUKM Jaksel Siapkan Operasional Loksem dan Lokbin

Kamis, 11 Juni 2020 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Andry 2704

2.295 Pedagang Binaan di Jaksel Dipersiapkan Beroperasi Kembali

(Foto: Mustaqim Amna)

Suku Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (Sudin PPKUKM) Jakarta Selatan tengah menyiapkan operasional lokasi binaan (lokbin) dan lokasi sementara (loksem) yang akan beroperasi kembali di masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Transisi.

Persiapan akan dimulai 13 Juni nanti. Namun pedagang harus tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19

Kepala Sudin PPKUKM Jakarta Selatan, Shita Damayanti mengatakan, di wilayah ini tercatat ada 2.295 pedagang binaan yang berjualan di 61 loksem dan sejumlah lokbin seperti di Pasar Minggu, Setiabudi dan Bintaro. Para pedagang di setiap loksem dan lokbin tersebut telah disosialisasikan mekanisme pelayanan bagi pembeli yang ingin makan di tempat.

"Persiapan akan dimulai 13 Juni nanti. Namun pedagang harus tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19," ujarnya, Kamis (11/6).

Shita menjelaskan, dibukanya kembali operasional loksem dan lokbin dilandasi Peraturan Gubernur (Pergub) DKI Nomor 51 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan PSBB Pada Masa Transisi Menuju Masyarakat Sehat Aman dan Produktif. Dalam pergub tersebut telah diatur jika para pedagang binaan harus mengikuti protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan menyiapkan thermo gun, tempat cuci tangan dan hand sanitizer.

"Nanti akan diatur jarak aman di tempat duduk dan meja makan. Kita juga bekerja sama dengan Satpol PP serta unsur kelurahan dan kecamatan setempat untuk pengawasan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pedagang Kuliner di Pasar Baru Diimbau Terapkan Sistem Take Away

Pedagang Kuliner di Pasar Baru Diimbau Terapkan Sistem Take Away

Rabu, 01 April 2020 2471

Ribuan Pedagang Binaan Sudin PPKUKM Jakarta Pusat Patuhi Aturan PSBB

Aktivitas Pedagang Binaan di Jakpus Terus Dimonitoring Selama PSBB

Kamis, 23 April 2020 1319

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307819

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks