430 Warga Pulau Tidung Telah Jalani Rapid Tes

Rabu, 10 Juni 2020 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 1718

 430 Warga Pulau Tidung Telah Mengikuti Rapid Test Covid-19 Sepanjang April-Juni

(Foto: Suparni)

Sebanyak 430 warga Kelurahan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan, telah mengikuti rapid tes sejak 13 April hingga 10 Juni 2020. Kegiatan ini rutin digelar Puskesmas Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan setiap Rabu di halaman kantor kelurahan setempat.

Warga yang ikut tes merupakan hasil monitoring kelurahan dan tim Gugus Tugas Pulau Aman.

Kepala Puskesmas Kepulauan Seribu Selatan, Ilmi Tri Indarto mengatakan, rapid tes ini digelar rutin agar penyebaran covid-19 di Kepulauan Seribu dapat dicegah sedini mungkin.

"Warga yang ikut tes merupakan hasil monitoring kelurahan dan tim gugus tugas pulau aman. Mereka diduga pernah bersentuhan, berinteraksi atau pernah singgah di zona merah," ujarnya, Rabu (10/6).

Dikatakannya, rapid tes akan terus dilakukan terhadap warga, selama alat tes masih ada tanpa batas waktu tertentu hingga Pulau Seribu benar-benar zero kasus.

Lurah Pulau Tidung, Hafsah menambahkan, target kelurahan adalah seluruh warga di Pulau Tidung dapat ikut rapid tes karena wilayahnya pernah masuk dalam zona merah.

"Utamanya bagi warga yang sering keluar-masuk pulau dengan kebutuhan mendesak, disarankan ikut rapid tes," ungkapnya.

BERITA TERKAIT
Perkembangan Covid-19 di Jakarta Per 9 Juni 2020

Perkembangan COVID-19 di Jakarta per 9 Juni 2020

Selasa, 09 Juni 2020 1873

 60 Warga di Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan Ikuti Rapid Test Massal

Puskesmas Kepulauan Seribu Selatan Gelar Rapid Test COVID-19

Rabu, 27 Mei 2020 2051

18 Nelayan Jaring Kongsi Pulau Tidung Ikut Rapid Test

18 Nelayan Pulau Tidung Jalani Rapid Test

Kamis, 14 Mei 2020 1254

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks