Jumat, 22 Mei 2020 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 1416
(Foto: Suparni)
Kelurahan Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara, menerima bantuan sosial 1.789 pket sambako dari Pemprov DKI. Bantuan tahap kedua ini diserahterimakan di dermaga utama Pulau Kelapa dan langsung didistribusikan kepada warga melalui pengurus RT dan RW.
Lurah Pulau Kelapa, Madi M Dali mengatakan, jumlah bantuan paket sembako kali ini meningkat dibanding jumlah sebelumnya sebanyak 1.205 paket.
"Setelah adanya pendataan ulang di tahap pertama,
sekarang ada tambahan data penerima paket bantuan sosial, semoga lebih merata ," ujarnya, Jumat (22/5).Ketua RW 01 Kelurahan Pulau Kelapa, Herlina, menyampaikan terima kasih kepada Pemprov DKI Jakarta yang telah menerima penambahan data warga sehingga jumlah bantuan lebih meningkat dan penerimanya lebih merata.
"Semoga bantuan ini bisa menambah kegembiraan warga dalam menyambut Idul Fitri," tandasnya.