Sabtu, 09 Mei 2020 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Andry 1793
(Foto: Mustaqim Amna)
Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta, Juaini Yusuf menggelar kegiatan bakti sosial (baksos) dengan memberikan paket sembako di Masjid Al Istikmal, Tegal Parang, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.
Berbeda dengan biasanya, kegiatan baksos kali ini digelar dengan mengedepankan protokol kesehatan sesuai anjuran dari pemerintah.
Pada kesempatan itu, Juaini yang juga Ketua Yayasan Masjid Al Istikmal mengatakan, dalam kegiatan baksos ini, para penerima bantuan yang datang ke masjid diwajibkan mengenakan mas
ker dan masuk ke bilik disinfektan."Sebagian paket sembako kita antarkan ke rumah penerima melalui pengurus RT dan RW setempat. Ini untuk meminimalisir kerumunan massa," ujarnya di lokasi, Sabtu (9/5).
Menurut Juaini, kegiatan baksos ini rutin dilaksanakan setiap tahun. Pada tahun ini, pihaknya menyiapkan 800 paket sembako yang dibagikan secara bertahap setiap akhir pekan.
"Suasana baksos tahun ini beda dengan tahun sebelumnya. Karena kondisi pandemi, maka kita semua wajib mengedepankan protokol kesehatan," katanya.
Ia menyebutkan, 800 paket sembako yang disiapkan khusus dibagikan kepada marbut dan pengurus masjid, lansia, anak yatim piatu dan warga terdampak pandemi COVID-19. Paket sembako yang dibagikan sendiri berisi beras, gula, minyak sayur, tepung dan lainnya.
Hasanah (65), salah seorang warga RT 05/03 Tegal Parang mengaku sangat senang dengan bantuan tersebut. Bantuan sembako seperti ini dinilai sangat dibutuhkan warga di tengah wabah COVID-19.
"Saya sangat bersyukur dan berterima kasih atas bantuan ini. Paket sembako ini sangat bermanfaat bagi orang seperti saya dalam menghadapi kondisi seperti saat ini," tandasnya.